Rizal Ramli Nilai Jokowi Buruk Menangani Pandemi

- 27 Agustus 2021, 22:08 WIB
 Ekonom Senior Rizal Ramli sebut Presiden Jokowi tidak tahu diri soal isu perpanjangan jabatan.
Ekonom Senior Rizal Ramli sebut Presiden Jokowi tidak tahu diri soal isu perpanjangan jabatan. /Pikiran Rakyat Bekasi PRMN/Instagram/@rizalramli.official

SUKOHARJOUPDATE - Rizal Ramli menilai Presiden Jokowi kinerjanya buruk dalam menangani pandemi Covid 19.  

Penilaiannya itu ia tuliskan dalam sebuah opini soal kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam menghadapi krisis akibat pandemi Covid 19.

Tulisan berjudul "Jokowi faces political tipping point (Jokowi Menghadapi Titik Kritis Politik)" itu dimuat oleh media asal Singapura, New Straits Times pada 21 Agustus 2021.

Baca Juga: Tak Ingin Lonjakan Covid 19 Kembali Terjadi, Polda Jateng Bakal Intensifkan Penyekatan

Dilansir Sukoharjoupdate.com dari laman Pikiran-rakyat.com, dalam tulisan tersebut, Rizal Ramli memulai dengan pembahasan bagaimana sejarah telah membuktikan bahwa wabah tidak hanya menyebabkan kelaparan dan kematian, namun juga menjadi ajang pembuktian kemampuan seorang pemimpin dalam menghadapinya.

"Di negara saya, Presiden Joko Widodo atau Jokowi adalah contoh utama pemimpin yang sangat buruk mengelola pandemi," kata Rizal Ramli dalam tulisannya.

Mantan Menko Ekonomi, Keuangan, dan Industri tersebut membeberkan saat Indonesia dihantam lonjakan kasus secara eksponensial pada bulan Juli 2021.

Baca Juga: Imbas Kasus M Kece, Menag Yaqut Dorong Polisi Bertindak Tegas Pelaku Penista Agama

Kini, jumlah kasus sudah relatif menurun berdasarkan data resmi pemerintah.

Meski begitu, kata Rizal Ramli, Indonesia masih menghadapi ancaman lonjakan kasus lagi sebelum 70 persen dari penduduknya divaksinasi.

"Kapan angka luar biasa ini akan tercapai? Tidak dalam waktu dekat," tutur Rizal Ramli.

Itu menunjukkan data bahwa saat ini baru 79 juta dosis vaksin yang diberikan kepada masyarakat, masih jauh dari target. Rizal Ramli juga memaparkan bahwa akibat pandemi, banyak masyarakat Indonesia yang jatuh miskin.

Baca Juga: Cari Penyebab Banjir di Kota Bandung, Malah Temukan Tempat Tinggal didalam Gorong-gorong

"Pemerintah mengalokasikan lebih dari seribu triliun rupiah untuk menangani pandemi, namun banyak orang bertanya, ke mana perginya uang tersebut?" tanya Rizal Ramli.

Rizal Ramli mengatakan, Indonesia akan membutuhkan waktu lebih lama dibandingkan negara lain untuk pulih dari krisis akibat pandemi.

"Dan semakin lama, semakin tinggi pula peluang pemerintahan Jokowi mencapai titik kritis politik," kata Rizal yang juga mantan Menko pada pemerintahan Jokowi tersebut.***(Rio Rizky Pangestu/Pikiran-rakyat.com)

Berita ini telah tayang sebelumnya di Pikiran-rakyat.com dengan judul "Di Media Asing, Rizal Ramli Sebut Jokowi Contoh Pemimpin yang Sangat Buruk Kelola Pandemi"

Editor: Triyanto

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah