Hilangkan Kista dengan Ramuan Jahe, Serai, dan Jeruk Nipis ala dr. Zaidul Akbar

- 6 September 2021, 16:04 WIB
dr.Zaidul Akbar
dr.Zaidul Akbar /tangkapan layar/youtube/Info Unik/

SUKOHARJOUPDATE - Penyakit kista sering diderita oleh kaum wanita. Yang berusia pubertas sampai menopause menempati resiko paling tinggi terkena di bagian ovarium.

Menurut dr. Zaidul Akbar, tiga ramuan ini bisa menyembuhkan kista. Yaitu jeruk, serai, dan kunyit. Setelah dicuci bersih, tiga ramuan ini diiris tipis-tipis lalu diseduh dengan air panas yang sudah mendidih.

Berapa banyaknya?

Baca Juga: Ini Langkah Persiapan Melahirkan Pada Ibu Hamil Positif Covid-19, Termasuk Cara Isoman

''Kita main feeling saja, secukupnya saja. Ibu-ibu kalau memasak juga tidak perlu ditimbang kan bumbunya? Yang penting hati kita bahagia. Kalau kita tidak bahagia, meskipun bahannya ditimbang pasti tidak enak juga kan?'' seloroh dr. Zaidul Akbar.

Dengan rutin meminum tiga ramuan ini, selain bisa menyembuhkan kista juga bisa menyembuhkan penyakit lainnya.

Seperti dilansir Sukoharjoupdate.com dari Channel YouTube Unique Info dengan judul DR ZAIDUL AKBAR - MINUM RUTIN KUNYIT+SEREH+JERUK NIPIS INI EFEKNYA KE TUBUH #ResepSehat yang tayang pada 2 Juni 2021 dengan jumlah pengunjung 301.791 views.

Baca Juga: Pola Tidur yang Bisa Membakar Lemak

Dr. Zaidul Akbar menambahkan, penyakit lain yang bisa disembuhkan dengan tiga ramuan ini antara lain memperbaiki siklus menstruasi, untuk kanker, untuk infeksi yang ringan, mengurangi pusing, bisa untuk program hamil, dan auto imun tubuh.

''Auto imun itu adalah sel tubuh menyerang tubuh kita sendiri, itu namanya auto imun,'' jelas dr. Zaidul Akbar.    

1. Jahe
Jahe kita ketahui banyak mengandung vitamin C dan magnesium, yang berfungsi memperkuat imun tubuh. Juga memiliki kandungan gingerols, shogaols, dan zingerones yang berfungsi sebagai antioksidan bagi tubuh

Baca Juga: Yuk, Bikin Bika Ambon dari Sisa Nasi

2. Serai
Serai mengandung berbagai vitamin seperti vitamin A, vitamin C, folat dan niasin. Penggunaan serai untuk pengobatan biasanya dimanfaatkan dengan diolah menjadi minyak esensial, aroma terapi, atau dikonsumsi dalam bentuk minuman

3. Jeruk
Jeruk banyak mengandung  vitamin C, vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh.***

Editor: Triyanto

Sumber: You Tube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x