Variasikan Menu Mingguan Kalian dengan Masakan Sehat Sederhana: Resep Pokcoy Saus Tiram Bawang Putih

- 8 Februari 2023, 13:37 WIB
Resep pokcoy saus tiram bawang putih
Resep pokcoy saus tiram bawang putih /YouTube Ade Koerniawan.

5. Kemudian angkat bawang goreng yang sudah matang, pisahkan dari minyaknya, taruhlah di wadah sementara. Potongan bawang putih goreng telah siap untuk ditaburkan.

Baca Juga: Ide Usaha Bulan Ramadan, Resep Dessert Creamy Puding Coklat Biskuit, Siram Vla Jadi Takjil Lembut Lumer

6. Selanjutnya kita beralih untuk memasak saus tiramnya. Geprek kemudian cincang dua siung bawang putih yang sudah disiapkan.

7. Siapkan wajan, masukkan sedikit minyak, bisa menggunakan sisa minyak menggoreng taburan bawang sebelumnya, agar rasa dan aroma bawangnya lebih kuat. Tunggu wajannya panas.

8. Setelah siap, setel api kompor agar tetap kecil, tumis cincangan bawang putih tadi sampai berwarna coklat muda.

9. Kemudian, tambahkan ½ gelas air putih, 3 sdm saus tiram, dan 1 sdm kecap asin, lalu aduk-aduk sebentar.

Baca Juga: Resep Rawon Khas Jawa Timur, Nagih dan Nikmat! Cocok Dijadikan Sebagai Sajian Saat Kumpul Bersama Keluarga

10. Jika sudah tambahkan 1 sdt gula serta ¼ sdm merica bubuk. Aduk-aduk lagi agar tercampur merata.

Jika sudah tambahkan kaldu jamur, lalu aduk kembali. Jangan lupa cicip sausnya, pastikan sesuai dengan selera kalian.

11. Siapkan tepung maizenanya. Sebelum nantinya dicampur ke dalam saus, larutkan tepung dengan sedikit air.

Halaman:

Editor: Nurulfitriana Ramadhani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x