Ubah Gaya Hidup Lebih Sehat dengan Membangun Rutinitas Pagi yang Bugar dan Produktif, Simak yuk!

- 7 Oktober 2023, 06:00 WIB
Beberapa tips menjalani rutinitas pagi yang sehat dan produktif
Beberapa tips menjalani rutinitas pagi yang sehat dan produktif /Pexels/Andrea Piacquadio.

2. Berolahraga

Olahraga pagi merupakan salah satu rutinitas pagi yang dapat memberi kita energi dan meningkatkan suasana hati.

Bahkan, sesi latihan singkat seperti peregangan atau berjalan kaki selama 15-30 menit dapat membuat perbedaan besar.

Baca Juga: Bikin Hiasan Gantung dari Modal Tutup Botol Bekas Le Minerale yang Simpel Ini, Begini Cara Praktisnya

3. Sarapan yang Sehat

Jangan lewatkan sarapan, ya! Ini adalah bahan bakar penting untuk otak dan tubuh kita. Pilihlah makanan yang seimbang, seperti oatmeal, buah-buahan, atau telur.

4. Tetapkan Tujuan Harian

Ketika kita memiliki tujuan yang jelas untuk hari itu, maka tentu kita lebih cenderung fokus dan produktif. Jadi, cobalah buat daftar tugas yang perlu diselesaikan dan prioritaskan pekerjaan yang paling penting.

5. Waktu untuk Meditasi atau Refleksi

Meski sebentar, tetapi dedikasikanlah waktu setidaknya beberapa menit untuk meditasi atau refleksi.

Melakukan Andini dapat membantu mengurangi stres, meningkatkan konsentrasi, dan memberi perspektif positif untuk hari yang akan datang.

Baca Juga: WAH, LUCU BANGET! Ternyata Botol Bekas AQUA atau Le Minerale Bisa Dijadikan Keranjang Mini, Hasilnya Gemes Pol

6. Hindari Kecanduan Gadget

Di pagi hari, jangan langsung tergoda untuk membuka ponsel atau laptop, khususnya ketika baru bangun.

Halaman:

Editor: Nurulfitriana Ramadhani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah