Resep Asinan Rambutan Sederhana sebagai Pelengkap Menu Takjil Hari Ini, Anti Ribet Hasil Nikmat Asam Segar

- 10 April 2023, 13:00 WIB
Resep asinan rambutan nikmat, segar, dan asam untuk takjil sederhana anti ribet
Resep asinan rambutan nikmat, segar, dan asam untuk takjil sederhana anti ribet /Instagram @ginalarasati_bundaradithya

1. Ambil buah rambutan sesuai selera kemudian kupas rambutan satu-persatu. Tanpa pisahkan dari bagian bijinya lalu sisihkan rambutan untuk sementara waktu.

2. Agar sajian menu buka puasa hari ini semakin nikmat segar, ambil cabai rawit merah dan potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera. Sisihkan juga.

3. Berikutnya, baru siapkan jeruk limau dan potong menjadi dua bagian lalu peras dan pisahkan bagian airnya dari biji dan kulit untuk digunakan sebagai pelengkap resep ini supaya agar segar.

Baca Juga: MODAL 4 BAHAN! Yuk Coba Buat Dorayaki Oreo yang Lembut Untuk Takjil Buka Puasa Terbaru

4. Apabila semua bahan untuk resep asinan rambutan sudah siap, ambil wadah mangkuk besar dan masukkan gula pasir, cabai rawit, dan air matang secukupnya.

5. Bahan dalam mangkuk tersebut lalu diaduk hingga merata kemudian masukkan buah rambutan yang tadi sudah dikupas ke dalam mangkuk.

6. Aduk-aduk kembali sambil tuangkan air perasan jeruk limau ke seluruh permukaan bahan asinan. Campurkan semua bahan hingga merata.

7. Segera cek rasa dan jika rasa asinan sudah pas, masukkan mangkuk berisi asinan itu ke dalam kulkas. Simpan beberapa saat sebelum disajikan.

Baca Juga: IDE JUALAN RAMADHAN 2023: Bikin Menu Sahur dari Olahan Brokoli dan Keju Mozarella, Laris Jual ke Anak Kost!

Nah, itulah resep asinan rambutan yang sangat sederhana. Langkah pembuatannya mudah, kan?

Halaman:

Editor: Francisca Adita Maya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x