Takut Pahit Makan Pare? Begini Cara Mudah Hilangkan Pahit, Enak untuk Lauk Makan Sehari-hari, Ini Resepnya

9 November 2022, 07:36 WIB
Resep dan tips tumis pare campur teri dengan bumbu iris yang anti pahit dan tetap hijau /YouTube Nuraaini Soewarto

BERITASUKOHARJO.com – Sayur pare terkadang tidak disukai karena memiliki rasa pahit. Namun, ternyata ada cara mudah hilangkan pahit yang bisa diikuti dan jadi makanan enak. Mau tahu resep dan caranya?

Sama seperti jenis sayur lain, pare ada kandungan gizi yang baik. Maka, memasak pare untuk lauk makan sehari-hari akan menjadi pilihan tepat.

Terkadang rasa pahit pare membuat orang enggan menjadikannya lauk makan. Tenang, cukup ikuti cara mudah hilangkan pahit pada artikel ini kamu bisa makan pare tanpa khawatir.

Cara masak pare agar tidak pahit akan dijelaskan pada tiap langkah resep. Menu yang akan dimasak yaitu tumis pare sederhana yang enak untuk lauk makan.

Baca Juga: Bosen Tumis Daun Singkong? Sulap Jadi Gorengan Renyah dan Gurih untuk Cemilan atau Lauk Makan, Nagih Banget

Berikut BeritaSukoharjo.com rangkum resep dan cara mudah hilangkan pahit pada pare sehingga jadi lauk makan yang enak dari YouTube Nuraaini Soewarto.

Bahan-Bahan:

pare 1 buah
cabe 20 buah atau sesuai selera
bawang putih 2 siung
bawang merah 3 siung
jahe sedikit
lengkuas 1 ibu jari
daun salam 4 lembar
garam 1/2 sdt
penyedap 1/2 sdt
gula pasir 1/2 sdt
sedikit air
minyak untuk menumis

Baca Juga: Cara Mudah Masak Oseng Daun Pepaya Tetap Hijau Segar dan Tidak Pahit, Simak Resep Rahasianya

Cara Membuat:

1. Pertama siapkan 1 buah pare. Belah menjadi dua bagian secara melintang. Buang biji pare menggunakan sendok. Lakukan sampai selesai.

2. Kemudian, iris pare dengan ketebalan sedang. Jangan terlalu tebal. Cuci pare menggunakan air bersih yang mengalir agar rasa pahit berkurang.

3. Selanjutnya, siapkan bumbu iris untuk tumis. Iris tipis 2 siung bawang putih dan 3 siung bawang merah. Potong serong cabai rawit secukupnya. Iris tipis jahe. Potong lengkuas. Siapkan juga 4 lembar daun salam.

4. Siapkan wajan dan tuang sedikit minyak. Tunggu sampai panas. Masukkan bawang putih dan bawang merah. Tumis sampai layu dan berbau harum.

Baca Juga: Cemilan Unik Buat Anak-Anak Suka, Paha Ayam Tanpa Daging, Ide Jualan Ekonomis Pasti Laris

5. Setelah itu, tambah cabai rawit, lengkuas, jahe, dan daun salam. Tumis bumbu kembali sampai wangi dan matang. Masukkan juga ikan teri setelah itu. Masak kembali sampai matang.

6. Beri bumbu 1/2 sdt, penyedap 1/2 sdt, dan gula pasir 1/2 sdt. Tuang juga air putih secukupnya. Aduk rata agar semua bahan tercampur.

7. Pindahkan api menjadi api besar. Masukkan pare yang telah dicuci. Aduk supaya tercampur rata. Masak pare sebentar saja, jangan terlalu lama.

Tips supaya pare tidak pahit yaitu memasak dengan waktu cepat dan memakai api besar. Coba perhatikan langkah ini, ya.

pembBaca Juga: Pembeli Serbu Warung karena Cemilan Krispi dan Unik yang Belum Banyak Dijual, Cocok Jadi Ide Jualan Ekonomis

8. Selanjutnya, tutup wajan sebentar selama 2 menit. Tujuannya agar pare cepat matang. Aduk sebentar. Setelah matang, angkat dan pindah ke piring saji.

9. Tumis pare anti pahit dan enak cocok untuk menu makan sehari-hari. Selamat mencoba!***

Editor: Nurul Ripna Astuti

Sumber: Youtube Nuraaini Soewarto

Tags

Terkini

Terpopuler