10 Fakta Psoriasis yang Wajib Kamu Tahu! Ternyata Bukan Hanya Rasa Gatal Biasa..

- 17 September 2023, 11:07 WIB
Ilustrasi fakta psoriasis
Ilustrasi fakta psoriasis /Freepik

4. Tidak perlu berkecil hati ketika muncul psoriasis dalam tubuh karena memang bisa didapatkan semua orang bahkan supermodel sekalipun.

Baca Juga: Anak Sulit Makan? Jangan Panik! Simak 7 Metode agar Anak Mau Makan, Ini Penjelasan dari Dokter Ahli

5. Suasana dan kondisi tubuh yang stress bisa menimbulkan gejala psoriasis. Selain itu, hal yang dapat memicu munculnya psoriasis yakni cidera pada kulit, infeksi, terlalu banyak terpapar cahaya matahari, merokok, hingga mengonsumsi alkohol.

6. Psoriasis ternyata dapat muncul di bagian tubuh manapun, tapi memang sering muncul di bagian kulit kepala, tumis, sikut, tangan, dan kaki.

7. Suhu dingin ternyata dapat memperparah kondisi psoriasis dan memicu inflamasi. Kamu dapat mengatasinya dengan berjemur dan mendapatkan sinar matahari untuk vitamin D alami dan mencegah psoriasis bertambah.

8. Psoriasis akan berangsur memburuk lama-kelamaan. Menurut National Psoriasis Foundation, rata-rata usia yang terserang penyakit ini adalah antara 15 - 35 tahun.

Baca Juga: Apakah Mengajari Bahasa Ibu Kepada Anak Sangat Bermanfaat? Yuk, Pastikan Anda Tahu Penjelasannya

Sesuai kutipan eksklusif BeritaSukoharjo.com dari dr. Dina Febriani, Sp. D.V.E., menyatakan bahwa puncak penderita psoriasis vulgaris adalah usia 16 - 27 tahun dan 57 - 60 tahun.

9. Psoriasis memiliki banyak sekali macam yang bisa dikategorisasikan dari warna merah sisik kulit, kategori lesi kulit, hingga terdapat jenis psoriasis yang muncul bersama dengan inflamasi sendi.

10. Mayoritas penderita psoriasis memiliki tingkat psoriasis yang ringan yakni 80 persen penderita dan hanya 20 persen penderita yang mengalami tingkat sedang hingga berat.

Halaman:

Editor: Datu Puan Absa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x