Sentuhan Tangan Ajaib Bima Arya Mampu Merubah Wajah Kota Bogor

- 22 Februari 2022, 13:00 WIB
Klarifikasi PRMN Bima Arya mampu merubah kota Bogor lewat sentuhan tangannya
Klarifikasi PRMN Bima Arya mampu merubah kota Bogor lewat sentuhan tangannya /Tangkapan Layar Klarifikasi PRMN/

SUKOHARJOUPDATE - Sosok Bima Arya tentu tak asing lagi bagi masyarakat Kota Bogor. Lewat sentuhan tangan kepemimpinannya, selama dua periode, Kota Bogor yang sebelumnya sempat mendapatkan julukan sebagai Kota Sejuta angkot, kini berubah dratis. Tak ada lagi angkutan kota yang sembarang parkir. Justru sebaliknya, transportasi di Kota Bogor kini lebih tertata.

Dalam sebuah talk show Klarifiksi yang digelar Pikiran-Rakyat Media Network bareng Forum Pimred, Bima Arya blak-blakan bila penataan transportasi di Kota Hujan ini memang sudah ada dibenaknya jauh sebelum memimpin salah satu kota terbesar di Provinsi Jawa Barat.

Dipandu host Masayu Putri, Bima Arya mengatakan sebagai putra kelahiran asli Bogor, dimana seluruh keluargannya, mulai dari orang tua, kakek dan neneknya hingga istri dan anak-anaknya seluruhnya kelahiran asli Kota Bogor mulai membuat dirinya berpikir tentang keadaan Kota Bogor.

Baca Juga: Gaduh Kartu BPJS Kesehatan Sebagai Syarat Urus SIM Hingga Jual Beli Tanah, Ini Kata Pengamat Asal Klaten

Ini didasari dengan profesinya sebelum terjun ke dunia politik adalah sebagai pengamat yang selalu memberikan motifasi pada siapa saja, justru berbanding terbalik dengan kondisi kota dimana dirinya dilahirkan.

"Pada suatu saat disaat saya jadi pengamat, disitu saya berpikir. Saya itu kemana bicara, kemana-mana 'ngamen, kemana-mana memberikan motifasi orang memberikan motifasi baik keliling indonesia bahkan keluar negeri. Terus pada suatu titik saya berpikir untuk kota kelahiran saya apa.Saat itu saya berpikir, kok saya jadi orang hanya ngomong doang,"papar Bima Arya menceritakan awal pertama kali dirinya tergugah maju sebagai calon Walikota Bogor pada saat itu.

"Ada kalanya kita berjuang dengan hati untuk mendoakan, ada saatnya berjuang dengan lisan. Nah masa-masa berjuang dengan hati sudah lewat, dengan lisan sudah lewat, kini saatnya berjuang dengan tangan. Detik itulah saya melihat kota kelahiran saya kok tambah macet, tambah kotor, tambah semrawut. Kok jadi kota sejuta angkot, bukan lagi kota sejuta taman, disaat itulah saya berpikir sudah saatnya saya bertindak untuk kota kelahiran saya,"terangnya.

Baca Juga: PSSI Rilis Putusan Hasil Sidang Komite Disiplin, 4 Orang Dijatuhi Hukuman, Simak Siapa Saja

Setelah mendapatkan ijin dari sang Ibu yang kini sudah almarhum,Bima Arya memantapkan diri maju didalam Pilkada Kota Bogor di tahun 2013. Diakui Bima Arya, awal pertama kali dirinya terpilih menjadi Walikota Bogor yaitu merubah transportasi dari angkot menjadi bus.

Halaman:

Editor: Bramantyo

Sumber: PRMN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x