Ketika Presiden Menunggui Vaksin Tukang Pande Besi Joko Widodo dan Membeli 'Intip' Nenek Tukinah

- 13 September 2021, 12:52 WIB
Presiden Jokowi seusai meninjau jalannya vaksin door to door di Dukuh Ngledok, Desa Segaran, Delanggu, Klaten dan membeli 'intip' nenek Tukinah
Presiden Jokowi seusai meninjau jalannya vaksin door to door di Dukuh Ngledok, Desa Segaran, Delanggu, Klaten dan membeli 'intip' nenek Tukinah /Sukoharjoupdate/ Kinan Riyanto /

SUKOHARJOUPDATE - Presiden Jokowi hari ini, Senin 13 September 2021 melakukan kunjungan kerja memantau jalannya vaksin door to door di Klaten, Jawa Tengah.

Lokasi pertama yang dikunjungi Jokowi yaitu ke Dukuh Ngledok, Desa Segaran, Delanggu.
Jokowi datang bersama istrinya Iriana, sekitar jam 9 pagi. Begitu turun dari mobil, Jokowi langsung diarahkan masuk gang kampung.

Semua wartawan, tim Humas Pemkab Klaten, tim Humas Polres, maupun tim Humas Kodim 0723, tidak diperbolehkan ikut serta. Semua menunggu di jalan.

Baca Juga: Dikabarkan Renggang, Ashanty Justru Jenguk Aurel yang Tengah Hamil Muda

Sekitar satu jam berada di tengah kampung, Jokowi beserta rombongan keluar dari arah sisi utara kampung.

Di tempat ini, nampak Jokowi dan Iriana, menenteng 'intip' goreng yang diwadahi plastik. Keduanya langsung masuk mobil dinas kepresidenan. Jokowi melanjutkan kunjungan kerja berikutnya di SMN 1 Kartasura, Sukoharjo.

Menurut keterangan Kepala Desa Segaran, Budi Raharjo, Jokowi beserta istri tadi memantau jalannya vaksin door to door di 11 rumah dengan peserta vaksin 13 orang. Target vaksin di desa ini 1000 warga dijalankan selama dua hari.

Baca Juga: Jokowi Berencana Pantau Vaksin Door to Door di Klaten dan Sukoharjo

Salah satu peserta vaksin yang ditunggui Presiden Jokowi beserta Iriana, adalah warga yang bernama Joko Widodo (35 tahun), seorang tukang pande besi. Sementara nenek yang dagangan 'intipnya' dibeli Jokowi bernama Tukinah (74 tahun).

Halaman:

Editor: Kinan Riyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah