Poin-Poin Penting Wajib Diperhatikan Calon Peserta pada Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) 2023, Apa Saja?

12 Mei 2023, 14:29 WIB
Ilustrasi bertanya hal penting yang akan buat lolos RBB /Pixabay/Gerd Altman

BERITASUKOHARJO.com - Ternyata banyak calon peserta yang sangat antusias untuk melakukan pendaftaran atau registrasi online RBB 2023. Pada tahapan registrasi online ini para peserta harus memperhatikan beberapa poin yang berkaitan dengan email dan lainnya.

BeritaSukoharjo.com lansir dari akun Instagram @fhci.bumn, peserta banyak yang menanyakan kenapa mereka belum mendapat email verifikasi.

Atas pertanyaan ini, pihak panitia mengatakan ada dua penyebab kenapa mereka belum mendapatkan email verifikasi, yaitu adanya antrian email yang panjang karena begitu banyaknya para pelamar yang melakukan registrasi online.

Baca Juga: ZEROBASEONE Umumkan Leader Mereka, Selamat untuk Hanbin!

Selain itu, bisa juga disebabkan adanya kesalahan input email karena typo, atau email yang dicek dengan email yang didaftarkan berbeda sehingga menyebabkan email tidak diterima. Oleh karena itu, pihak panitia menyarankan kepada pelamar untuk:

1. Memastikan email tidak salah penulisan.

2. Harus selalu mengecek inbox, promotion, spam, junk, dan all mail.

3. 'Mark as not spam' untuk email yang masuk kedalam folder spam.

Baca Juga: Apple AirPods Max! Simak Harga, Fitur, dan Spesifikasi Lengkapnya di Sini

4. Maksimum pengiriman email verifikasi adalah 1x24 jam setelah peserta melakukan pendaftaraan.

Jika selama 1x24 jam para pelamar belum juga mendapatkan email verifikasi maka pelamar harus melakukan hal berikut:

1. Melakukan pendaftaraan ulang (re-registrasi) dengan ID KTP dan email yang sama. Jangan berbeda karena sistem akan kembali mengirimkan verifikasi ke email yang didaftarkan.

2. Para peserta harus mengecek secara berkala email, inbox, promotion, spam, junk, dan lainya.

Baca Juga: Punya Stok Daging Sapi Waktu Idul Adha? Yuk, Coba Diolah Jadi Soto Babat Gurih dan Nampol Ini

3. Jika para peserta masih menghadapi kendala yang sama setelah 1x24 jam maka para peserta harus menghubungi helpdesk.

Jika para peserta mendapatkan notifikasi ‘tidak dapat melamar pada RBB 2023’ maka itu berarti akun peserta ditangguhkan sementara karena pernah lolos di RBB sebelumnya dalam kurun waktu dua tahun.

Selain itu, bisa juga akun ditangguhkan karena peserta pernah melakukan kecurangan. Jika perguruan tinggi atau sekolah peserta tidak terdaftar di website maka peserta dapat memilih opsi ‘lainnya’ kemudian mengetik nama sekolah atau perguruan tinggi peserta.

Jika para peserta tidak bisa menggunakan akun yang pernah terdaftar di RBB 2022 maka itu disebabkan para peserta diharuskan membuat akun baru untuk mendaftar di RBB 2023.

Baca Juga: Bikin Kaget! Akhirnya YG Entertainment Umumkan Member Resmi dari Girl Group BABYMONSTER

Selain memperhatikan beberapa poin di atas, para peserta juga harus menghindari hal berikut ketika melakukan pendaftaraan online, yaitu:

1. Penulisan data diri yang tidak sesuai karena typo maka para peserta harus memastikan penulisan data diri seperti nama lengkap, NIK, dan email.

2. Kesalahan mengunggah dokumen persyaratan. Para peserta harus memperhatikan dokumen apa saja yang diminta dan diunggah serta harus memahami persyaratan lowongan.

Baca Juga: SEJUK POL! 3 Rekomendasi Tempat Nongkrong Di Magetan yang Menyuguhkan Pemandangan Alam Menakjubkan

3. Pemalsuan dokumen, jangan mengunggah dokumen atau data yang tidak valid atau palsu ketika melakukan registrasi.

Selain itu, para peserta harus menghindari beberapa hal ini ketika melaksanakan tes online, yaitu perjokian, tidak menggunakan lebih dari satu perangkat, membuka window atau tab lain, dan menggunakan alat bantu hitung.***

Editor: Nurul Ripna Astuti

Tags

Terkini

Terpopuler