Resep Cara Buat Dalgona Coffee Cuma 3 Bahan, Dijamin Anti Gagal!

- 13 Juli 2022, 07:03 WIB
Ini cara buat dalgona coffee yang mudah dengan 3 bahan anti gagal
Ini cara buat dalgona coffee yang mudah dengan 3 bahan anti gagal / Pixabay/@jmexclusives / 97 images

Berikut dilansir BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Puguh Kristanto Kitchen yang membagikan postingannya terkait cara membuat dalgona coffee yang mudah dan ekonomis.

Bahan-bahan:

5 sdt kopi bubuk, gunakan kopi yang tidak ada ampasnya atau bisa dengan kopi jenis Nescafe
5 sdt gula pasir
5 sdt air yang panas
Es batu secukupnya
Susu cair secukupnya

Baca Juga: Patut Dicoba, Resep Gulai Kambing yang Empuk Berempah Saat Idul Adha

Cara membuat:

Rebus air sampai mendidih, agar dalgona coffee mudah mengembang dan dibentuk seperti foam yang berbusa.

Masukkan lima sendok teh kopi bubuk yang tidak memiliki ampas ke dalam mixer atau jika tidak ada, dapat menggunakan alat pengocok biasa, maupun blender.

Tambahkan lima sendok teh gula pasir, kemudian masukkan lima sendok teh air mineral yang telah direbus tadi.

Blender kedua bahan tersebut, selama beberapa menit, sampai bahan benar-benar memiliki tekstur yang lembut dan berbusa seperti creamy.

Siapkan gelas unik, dan tambahkan es batu, masukkan susu cair, kemudian tuangkan dalgona coffee yang telah di blender di atas susu cair.

Halaman:

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube Puguh Kristanto Kitchen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah