Resep Cara Buat Dalgona Coffee Cuma 3 Bahan, Dijamin Anti Gagal!

- 13 Juli 2022, 07:03 WIB
Ini cara buat dalgona coffee yang mudah dengan 3 bahan anti gagal
Ini cara buat dalgona coffee yang mudah dengan 3 bahan anti gagal / Pixabay/@jmexclusives / 97 images

BERITASUKOHARJO.com - Minuman dalgona coffee ini pertama kali ditemukan di daerah Rajasthan, India. Di daerah ini minuman ini dikenal sebagai kopi kocok atau kopi krim yang mudah ditemukan.

Namun resep kopi ini diberi nama dalgona coffee di Korea Selatan karena rasanya yang mirip dengan permen dalgona, jajanan yang ada di negara tersebut.

Uniknya, kopi ala kafe dengan variasi dalgona coffee dengan resep cepat ini memiliki rasa yang manis dan sedikit pahit, sehingga bagi yang bukan para pecinta kopi pun bisa ikut menikmatinya.

Minuman dalgona coffee dengan resep tiga bahan ini cocok sekali untuk ide bisnis kafe milenial yang banyak sekali keuntungan dan banjir pelanggan. Untuk cara buat juga terbilang mudah dan anti gagal.

Apalagi saat ini banyak sekali kafe yang menyediakan coffee dengan variasi dalgona untuk menambah kenikmatan kopi.

Baca Juga: Olahan Daging dan Tulang: Resep Tengkleng Kambing Rica, Nikmat Pedasnya Mantap!

Membuat dalgona coffee ini dibilang cukup mudah, dan bahkan semua orang pasti membuatnya di rumah.

Kali ini kita akan membuat dalgona coffee ala homemade yang mudah dan sederhana cara buatnya, dan tidak perlu mengantri di kafe untuk mendapatkan kopi dengan variasi dalgona ini.

Cara membuatnya sangat mudah sekali, kita hanya perlu menyiapkan tiga bahan utama, yaitu kopi, gula pasir dan air hangat.

Halaman:

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube Puguh Kristanto Kitchen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x