Resep Asem-asem Daging Sapi, Menu Segar dan Enak untuk Idul Adha

- 9 Juli 2022, 13:49 WIB
Resep asem-asem daging sapi, menu yang segar dan enak untuk disajikan saat Idul Adha
Resep asem-asem daging sapi, menu yang segar dan enak untuk disajikan saat Idul Adha /YouTube CR COOK

Jika bumbu sudah harum dan layu, masukkan potongan daging sapi yang sudah direbut tadi.

Tumis sebentar, kemudian tambahkan air rebusan daging sapi atau air kaldu sapi ke dalamnya.

Masukkan bumbu-bumbu seperti garam, kaldu sapi bubuk, gula pasir, merica bubuk, gula jawa, dan asma jawa, aduk sampai rata.

Sebagai catatan, tingkat kemanisan gula jawa setiap daerah sehingga bisa disesuaikan dengan selera masing-masing.

Tutup masakan tersebut dalam waktu beberapa lama sampai bumbunya meresap dengan sempurna dan airnya sedikit menyusut.

Setelah itu, masukkan cabe merah yang dipotong tadi, cabe rawit merah, dan potongan tomat hijau. Segera aduk sampai merata.

Tidak perlu terlalu lama untuk memasaknya, hanya perlu memasak asem-asem daging sapi sampai semuanya layu.

Jika dirasa sudah matang, segera angkat dan matikan kompor. Untuk resep asem-asem daging sapi yang terasa enak dan gurih ini, pastinya bisa menjadi menu pilihan untuk Idul Adha.***

Halaman:

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube CR COOK


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah