SEGAR DAN GURIH! Resep Empal Asem Khas Cirebon, Menu Spesial Idul Adha 2023, Cobain yuk!

- 25 Juni 2023, 22:47 WIB
Resep empal asem khas Cirebon segar gurih buat menu spesial Idul Adha 2023
Resep empal asem khas Cirebon segar gurih buat menu spesial Idul Adha 2023 /YouTube Arsy Channel

Cara Membuat:

1. Langkah pertama, potong daging menjadi beberapa bagian. Selanjutnya, rebus daging dengan air hingga keluar kaldu beningnya. Angkat dan sisihkan.

2. Sementara itu, potong-potong tomat, iris tebal daun bawang, dan memarkan lengkuas. Sisihkan.

3. Kemudian, campurkan dan haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri, ketumbar, serta merica dengan chopper. Sisihkan.

4. Setelah itu, tumis bumbu halusnya dan masukkan ke dalam rebusan daging.

5. Lalu, tambahkan serai, daun salam, lengkuas, jahe, air asam, gula, kaldu bubuk, dan belimbing wuluh. Aduk rata dan masak hingga bumbu meresap.

Baca Juga: Ini Resep Sate Kambing dengan Bumbu Oles yang Enak dan Empuk! Dijamin Gak Bakal Prengus

6. Langkah terakhir, tambahkan potongan tomat dan irisan daun bawang. Angkat dan sajikan.

Demikian resep empal asem yang cocok jadi menu spesial Idul Adha 2023. Khusus daging sapinya, bisa Anda ganti dengan iga agar rasanya lebih gurih.

Hidangan khas Cirebon ini memang paling pas untuk Anda sajikan hangat saat cuaca sedang terik. Rasa asamnya belimbing wuluh dapat menjadikan empal asem ini begitu segar untuk Anda nikmati.

Nah, buat Anda yang tertarik untuk mencoba resep ini, yuk silahkan direcook! Selamat memasak.***

Halaman:

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah