Menu Takjil Hari Ini: Martabak Telur yang Enak dan Mudah Dibuat di Bulan Ramadhan 2023

- 10 April 2023, 17:07 WIB
Resep martabak telur untuk menu takjil hari ini
Resep martabak telur untuk menu takjil hari ini /Instagram @atmaria.yuli

 

BERITASUKOHARJO.com – Sudah tahu mau buat apa untuk menu takjil hari ini? terdapat resep martabak telur yang enak dan mudah dibuat untuk dijadikan hidangan di bulan Ramadhan 2023.

 

Kamu bisa membuat martabak telur bersama dengan kuah cocolannya untuk dijadikan menu takjil hari ini.

Cara buat martabak telur pakai resep ini tentunya sangat mudah dibuat dan rasanya juga enak, agar tidak pecah saat dibuat, menggunakan empat lembar kulit lumpia untuk sisi atas dan bawah.

Kamu bisa simak resep martabak telur dengan kuah yang rasanya enak dan mudah dibuat di bulan Ramadhan 2023 ini yang telah dirangkum BeritaSukoharjo.com melalui akun Instagram @atmaria.yuli untuk menu takjil hari ini dengan cara sebagai berikut.

Baca Juga: SAJIAN LEBARAN 2023: Cara Membuat Bolu Mentega Lembut agar Mengembang secara Maksimal

 

Bahan untuk Membuat Martabak Telur:

 

- 4 butir telur ayam

- 3 sdm kornet sapi

- 1 sdm bubuk kari

- 2 batang daun bawang (iris)

- 1 buah bawang bombay (iris)

- 8 lembar kulit lumpia (4 lembar untuk di atas adonan telur, 4 lembar untuk di bawah)

- Garam dan kaldu bubuk secukupnya

- Merica secukupnya

- Minyak goreng secukupnya

Baca Juga: ISIAN TOPLES CANTIK dan UNIK! Sulap 2 Bahan Jadi Jajanan Untuk Lebaran Nanti, Resepnya Praktis dan Ekonomis

 

Bahan Kuah untuk Martabak Telur:

 

- Gula merah

- Asem jawa

- Garam

- Air secukupnya

- Acar (irisan timun, bawang merah dan cabe rawit)

Baca Juga: IDE USAHA ABIS LEBARAN! Lumpia dan Bakso Bisa Jadi Ide Jualan 1000an, Modal Kecil Untung Besar

 

Cara Membuatnya Martabak Telur:

 

1. Langkah pertama membuat martabak telur, siapkan wadah, masukkan telur, kornet, bubuk kari, daun bawang, bawang bombay, garam, kaldu bubuk, dan merica, lalu kocok sampai merata.

2. Lalu siapkan wajan, tuang minyak goreng secukupnya, lalu tunggu sampai panas, kemudian masukkan 4 lembar kulit lumpia untuk bagian bawah martabak telur, lalu masukkan telur yang sudah dikocok tadi, tutup kembali dengan 4 lembar kulit lumpia untuk bagian atas.

3. Masak martabak telur menggunakan api sedang sampai telur bagian dalam matang, jangan lupa dibalik sampai semua permukaan martabak matang merata, lalu angkat dan sisihkan.

4. Potong-potong martabak telur sesuai selera dan simpan pada piring saji.

Baca Juga: Resep Gulai Daun Singkong ala Rumah Makan Padang, Rasa Nikmat 100 Persen Mirip! Menu Buka Puasa Ramadhan 2023

 

Cara Membuat Kuah untuk Martabak Telur:

 

1. Langkah pertama membuat kuah ke martabak telur dengan cara siapkan panci, lalu tuang air secukupnya.

2. Masukkan gula merah, asem jawa, dan garam, lalu masak sampai mendidih.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Wisata Kuliner di Madiun, dari Legendaris sampai Modern Tempat Makan Nomor 4 Langganan SBY

3. Tes dan koreksi rasa kuah untuk martabak telur, jika dirasa sudah pas, lalu angkat dan tuang pada mangkuk saji.

 

Itulah resep martabak telur yang bisa kamu sajikan dengan kuah dan lengkapi dengan acar berupa irisan timun, bawang merah dan cabe rawit untuk menu takjil hari ini.***

Editor: Rihan Afifah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x