Kue Kering Lebaran Kekinian, Bermodal 3 Bahan Hasilkan Cookies Cantik, Renyah, dan Lumer di Mulut

- 15 Maret 2023, 13:28 WIB
Inilah kue semprit yang cantik dan enak
Inilah kue semprit yang cantik dan enak /YouTube Dapur Mama Yarni

BERITASUKOHARJO.com - Kue semprit salah satu kue Lebaran yang banyak disuguhkan di meja tamu untuk tamu yang datang bersilaturahmi.

Agar tampilan kue semprit lebih cantik dan mewah, maka bentuk dan warnanya dibuat sesuai selera kekinian, jadilah kue semprit susu.

Semua orang pasti akan tertarik dengan tampilan kue semprit susu ini karena jarang ditemukan kue dengan warna pastel unyu-unyu. Jika ingin menjualnya untuk isian toples dan hampers, kue semprit susu ini bisa dicoba.

Baca Juga: Khusus UMKM! Cara Daftar NIB Secara Online Cepat dan Mudah untuk Pengajuan KUR 2023

Olahan kue semprit susu hanya menggunakan 3 bahan, yaitu margarin putih, susu kental manis, dan tepung maizena. Harga bahannya tidak mahal tapi menghasilkan kue dengan jumlah banyak, rasanya enak, teksturnya renyah dan lumer di mulut, serta berbentuk cantik.

Berikut resep kue semprit susu yang telah dilansir oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YuoTube Dapur Mama Yarni.

Bahan-Bahan

180 gram margarin putih

120 gram susu kental manis (3 sachet susu kental manis)

300 gram tepung maizena

Baca Juga: Ide Jualan Modal Kecil Ini Unik Banget, Cuma Pakai Kulit Lumpia dan Pisang Jadi Jajanan Kekinian yang Enak

Cara Membuatnya

1. Siapkan mangkuk, masukkan 180 gram margarin putih, dan 3 sachet susu kental manis, aduk sampai tercampur rata dan lembut menggunakan whisk. Masukkan 300 gram tepung maizena secara bertahap dan setiap tahapan, aduk rata adonan menggunakan spatula.

2. Jika sudah tercampur rata, aduk adonan menggunakan tangan yang telah dilapisi sarung tangan plastik. Aduk rata adonan sampai adonan lembut dan tidak menempel di mangkuk.

3. Bagi 3 adonan. Beri pewarna sesuai selera, pada resep ini memakai pewarna merah rose, dan ungu, sedangkan satu adonan lagi tidak diberi warna. Beri 2 tetes pewarna, kemudian aduk pewarna dan adonan sampai tercampur rata.

Baca Juga: Cemilan Unik Hasil Kreasi Tepung dan 4 Sosis, Bisa Buat Ide jualan Ekonomis, Siap-Siap Diserbu Bocil

4. Siapkan loyang yang telah diolesi margarin tipis-tipis. Cetak adonan menggunakan cetakan kue semprit.

5. Masukkan adonan berwarna pink secukupnya didalam cetakan, semprot ke loyang dengan sekali semprot sehingga berbentuk kelopak bunga. Lakukan proses yang sama sampai adonan habis. Lakukan hal yang sama pada adonan yang berwarna ungu dan putih.

6. Setelah selesai, letakkan choco chip yang berwarna rainbow pada bagian tengah adonan yang berbentuk kelopak bunga. Agar makin cantik, pilih warna choco chip yang senada dengan warna adonan.

Baca Juga: Resep Ayam Goreng Bawang Putih, Cukup 5 Bahan Rasa Bintang 5, Ide Menu Buka Puasa dan Sahur Favorit Keluarga

7. Panggang dalam oven tangkring yang telah dipanaskan terlebih dahulu, oven kue selama 40 menit hingga matang, atau sesuaikan dengan oven masing-masing.

8. Jika sudah matang, keluarkan dari oven, dan didinginkan pada suhu ruang.

9. Jika sudah dingin, agar tampilan kue semprit susu lebih cantik, kue bisa dialasi dengan cup mini dari kertas. Kemudian susun kue dalam toples.

Jangan lupa memakai sarung tangan ketika menyusunnya agar kue semprit susu awet lebih lama.***

Editor: Nurul Ripna Astuti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x