Berlibur ke Solo? Ini 5 Rekomendasi Kuliner yang Wajib Kamu Coba, Semuanya Legendaris dan Laris Manis

- 5 November 2022, 16:57 WIB
Ilustrasi - sosis Solo salah satu rekomendasi kuliner legendaris dan laris manis di Solo
Ilustrasi - sosis Solo salah satu rekomendasi kuliner legendaris dan laris manis di Solo /YouTube Ika Mardatillah

Cabuk rambak pada dasarnya adalah makanan khas Solo yang terdiri dari ketupat nasi, kerupuk karak, dan saus sambal wijen.

Biasanya cabuk rambak disajikan menggunakan pincuk, salah satu sebutan untuk bentuk bungkusan dari daun pisang.

Satu pincuk cabuk rambak berisi ketupat nasi yang diiris tipis-tipis, kemudian disiram saus wijen, serta potongan kerupuk karak.

Cabuk rambak ini sangat cocok dijadikan sebagai makanan sela ketika siang hari.

Untuk menikmati sepincuk cabuk rambak, kamu bisa dengan mudah menemukannya di Pasar Gede Solo.

Baca Juga: Tape Singkong Naik Level Dibuat Cemilan Ide Jualan Ini, Laris Manis Setiap Hari! Renyah Enak Buat Isian Toples

5. Serabi Solo

Serabi Solo adalah salah satu kuliner legendaris di Kota Solo yang selalu diburu para wisatawan.

Makanan tradisional satu ini terbuat dari tepung beras yang dicampur dengan santan dan digoreng di atas arang.

Setelah matang, serabi Solo akan didiamkan sebentar lalu digulung menggunakan daun pisang.

Halaman:

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: Jangkara.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah