Yakin Nggak Mau Coba? Resep Pangsit Rebus Isi Ayam Disiram Chili Oil Ini Enak, Pedas dan Gurih Jadi Satu

- 22 Oktober 2022, 16:39 WIB
Resep pangsit rebus isi ayam yang enak, pedas, dan gurih bersama chili oil
Resep pangsit rebus isi ayam yang enak, pedas, dan gurih bersama chili oil /YouTube IVD COOKING

Aduk semua bahan sampai tercampur rata.

12. Setelah semua bahan tercampur rata, isikan ke kulit pangsit yang sudah dibuat dengan takaran 1 sdt.

Lalu, lipat membentuk kantong atau sesuai selera.

13. Masukkan 500 ml kaldu ayam ke dalam panci (opsional) dan campur dengan 1 liter air bersih.

Lalu, nyalakan kompor dan didihkan kaldu ayam tersebut.

Sembari menunggu kaldu ayam mendidih, goreng 2 siung bawang putih yang sudah dihaluskan. Lalu, langsung masukkan ke dalam rebusan kaldu ayam.

Baca Juga: Renyah di Luar Lumer di Dalam, Resep Tigor 'Roti Goreng' Sayur Pedas untuk Ide Usaha

14. Tambahkan 2 sdt kaldu ayam dan garam secukupnya. Tunggu sebentar, lalu masukkan pangsit dan rebus sampai matang.

15. Jika hampir matang, masukkan irisan daun bawang (opsional bisa dilewati). Apabila sudah mengambang bisa langsung diangkat dan ditiriskan, pangsit isi ayam siap disajikan.

Cemilan pangsit isi ayam ini cocok dijadikan ide jualan dengan cara dikemas menggunakan plastik mika.

Halaman:

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube IVD COOKING


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah