Resep Tumis Usus Kecap Pedas Manis untuk Menu Makan Siang, Dijamin Bikin Lahap Makan dan Boros Nasi

- 22 September 2022, 13:00 WIB
resep tumis usus kecap pedas manis untuk menu makan siang
resep tumis usus kecap pedas manis untuk menu makan siang /YouTube Masak Maniak

BERITASUKOHARJO.com – Salah satu resep menu masakan yang cocok untuk disantap saat makan siang adalah olahan usus.

Kamu bisa buat masakan dari olahan usus ayam dengan resep bumbu kecap pedas manis, dijamin menu ini akan sangat lezat.

Cita rasa lezat, manis, dan pedas dari menu tumis usus ini, bikin lahap makan dan pastinya bikin boros nasi.

Jika kamu ingin mencoba membuat tumis usus kecap pedas manis ini, kamu bisa menyimak resep lengkap berikut ini yang telah dirangkum BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Masak Maniak.

Baca Juga: Masaklah Tempe dengan Bumbu Spesial Ini, Rasanya Mirip Ayam, Super Enak dan Nampol, Pasti Ketagihan!

Bahan-bahan:

300 gram usus ayam

2 buah cabai merah besar

4 buah cabai merah keriting

4 buah cabai rawit atau sesuai selera

5 siung bawang merah

3 siung bawang putih

3 butir kemiri

1 cm jahe

1 ruas lengkuas

1 batang sereh

2 lembar daun jeruk

1 lembar daun salam

2 sdm kecap manis

½ sdt merica bubuk

½ sdt garam

½ sdt kaldu bubuk

1 ½ sdt gula pasir

½ sdt ketumbar bubuk

2 sdm kecap manis

Baca Juga: Wow, Ternyata Begini Cara Masak Tahu Rasa Seenak Daging, Bumbu Medok dan Meresap Bikin Kamu Tambah Nasi Terus!

Berikut cara memasak tumis usus kecap pedas manis:

1. Siapkan 300 gram usus ayam, lalu bersihkan dan cuci, potong-potong menjadi beberapa bagian kecil, lalu pindahkan ke dalam wadah sementara.

2. Tuang air secukupnya ke dalam panci, kemudian tunggu sampai panas dan mendidih airnya.

3. Setelah airnya mendidih, masukkan usus ayam ke dalam panci, daun salam, jahe, dan garam, kemudian rebus selama 15 menit sampai matang.

4. Setelah itu, angkat dan tiriskan usus ke dalam wadah.

5. Siapkan blender, lalu masukkan kemiri, bawang merah, bawang putih, jahe, cabe merah, cabe rawit, dan ketumbar bubuk, tuang sedikit air, kemudian blender hingga bumbu halus, sisihkan.

6. Tuang minyak secukupnya ke dalam wajan, tunggu hingga minyak menjadi panas.

7. Masukkan bumbu yang sudah dihaluskan tadi, aduk-aduk terus sampai matang dan harum.

Baca Juga: Resep Orek Tempe Pedas Manis yang Lezat, Ditambah Daun Jeruk Jadi Tambah Nikmat dan Harum, Bikin Nambah Nasi

8. Tambahkan daun salam, lengkuas, serai, dan daun jeruk, kemudian aduk-aduk dna tumis kembali sampai bumbu matang.

9. Masukkan usus ayam, aduk-aduk sampai tercampur rata dengan bumbunya.

10. Tuang air sebanyak 150 ml, lalu aduk-aduk rata dan masak usus sampai kuahnya mendidih.

11. Masukkan garam, kaldu bubuk, gula pasir, merica, dan kecap manis sesuai selera, aduk-aduk kembali hingga tercampur rata.

12. Aduk-aduk terus dan masak sampai kuahnya menyusut dan bumbunya meresap pada usus ayam.

13. Setelah matang, angkat dan sajikan tumis usus kecap pedas manis di atas piring.

Selamat mencoba. ***

Editor: Anggita Kusmadewi

Sumber: YouTube Masak Maniak


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah