Resep Kolak Singkong Gula Merah, Lembutnya Singkong dan Legitnya Kuah

- 18 Juli 2022, 23:45 WIB
Resep kolak singkong gula merah, lembut legit manis gurih kuah
Resep kolak singkong gula merah, lembut legit manis gurih kuah /Instagram @dapur_mamaken_

BERITASUKOHARJO.com - Biasa disajikan saat bulan puasa, sesungguhnya kamu bisa memasak resep kolak singkong gula merah di hari biasa.

Saat ini, petani sedang panen singkong banyak. Maka dari itu, akan lebih baik membuat olahan singkong. Contohnya resep kolak singkong gula merah yang klasik.

Mempraktekkan resep kolak singkong gula merah, kamu akan mendapatkan nikmat dan lembutnya singkong. Selain itu, kuah rasanya juga legit, manis, dan gurih.

Berikut ini adalah resep kolak singkong gula merah, tekstur lembut dan kuah yang manis legit. Dikutip BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Ira Chanel.

Baca Juga: Resep Kentang Mustofa, Asli Renyah dan Enak Banget

Bahan-bahan:

1 kg singkong
1 buah kelapa parut jadikan santan (atau 1-2 saset santan instan + 750 ml air)
5 sdm gula pasir
1 batang gula merah
2 lembar daun pandan
1 sdt garam

Cara membuat:

Persiapkan terlebih dahulu bahan-bahan untuk membuat kolak singkong gula merah di atas.

Kupas singkong dan cuci bersih, kemudian potong-potong dengan ukuran jangan terlalu besar dan jangan terlalu kecil.

Kelapa yang sudah diparut peras santannya. Jadinya adalah sekitar satu wadah besar 750 mililiter atau bisa lebih.

Taruh panci ke atas api dan tinggal masukkan semua bahan-bahan yang telah dipersiapkan.

Masukkan potongan singkong ke dalam panci, tuangkan juga dua lembar daun pandan yang diikat, satu batang gula merah, lima sendok makan gula pasir, dan satu sendok teh garam.

Kemudian masukkan juga santan. Jika memakai santan instan, bisa pakai satu sampai dua saset santan dan sekitar 750 mililiter air atau sesuai selera.

Baca Juga: Resep Cemilan Bola-Bola Pisang Isi Coklat Lumer, Yummy!

Aduk-aduk sampai rata dan tunggu sampai mendidih.

Masak sampai matang dan jika sudah mau mendidih terus aduk-aduk, jangan sampai santan pecah.

Aduk-aduk terus sampai mendidih, jika sudah mendidih, terus aduk agar santannya tidak berbuih.

Terus aduk sampai matang dan singkong menjadi empuk.

Apabila singkong sudah matang dan empuk, matikan api. Sajikan singkong gula merah di mangkok.

Rasanya enak, kuahnya manis legit, dan tekstur singkongnya empuk dan lembut. Cocok dimakan hangat ataupun dingin.***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube Ira Chanel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah