Resep Menu Sehat, Ini Cara Bikin Bumbu Gado-Gado Nikmat ala Penjual Aslinya

- 15 Juli 2022, 20:21 WIB
Resep menu sehat cara bikin bumbu nikmat ala penjual aslinya
Resep menu sehat cara bikin bumbu nikmat ala penjual aslinya /Instagram @byviszaj

BERITASUKOHARJO.com – Artikel berikut ini akan membahas salah satu resep menu sehat, yakni gado-gado yang kaya akan vitamin dan nutrisi karena mengandung banyak sayuran segar.

Seringkali, jika kita mencoba resep menu sehat ini sendiri, rasa dari bumbu gado-gado tak akan seenak jika kita beli dari penjual aslinya.

Sebenarnya, bagaimana cara para penjual bisa bikin resep bumbu gado-gado agar rasanya nikmat seperti itu? Ini termasuk menu sehat favorit masyarakat Indonesia.

Berikut bocoran resep bumbu gado-gado yang nikmat ala penjual aslinya sudah BeritaSukoharjo.com rangkum dari akun YouTube Wan Noor, simak.

Baca Juga: Resep Capcay Super Simpel, Menu Akhir Pekan yang Anti Ribet

Bumbu kacang:

3 buah cabe merah besar
100 gr gula merah
200 gr kacang tanah
1 buah kentang rebus
1,5 sdt garam
1/2 sdt penyedap rasa
2 lbr daun jeruk
1 buah jeruk sambal
2 sdm kecap manis
2 ruas kencur
1 sdt asam jawa
4 siung bawang putih
300 ml air putih
Minyak goreng secukupnya

Bahan-bahan:

Kangkung rebus
Kacang panjang rebus
Toge rebus
Kol rebus
Tahu matang
Tempe goreng
Telur
Kentang rebus
Mentimun
Lontong/ketupat/nasi putih
Bawang goreng

Baca Juga: Resep Bakpau Pandan Sederhana, Cemilan Hasilnya Empuk dan Lembut

Langkah-langkah:

1. Goreng kacang dengan minyak panas hingga kacang kering dan terdengar suara gemerisik, angkat dan sisihkan.

2. Tumis bawang putih, cabai merah, dan kencur hingga sedikit layu, angkat dan tiriskan

3. Siapkan blender/chopper/cobek, haluskan kacang goreng, bawang, cabe kencur goreng, kentang rebus, dan gula merah.

4. Jika semua bahan sudah halus, tuang ke atas wajan atau teflon berisi minyak panas untuk menggoreng bumbu kacang yang sudah dihaluskan tadi.

5. Tambahkan garam, penyedap rasa, kecap manis, dan air asam jawa, aduk-aduk hingga semua bumbu tercampur rata.

6. Jika sudah mulai panas masukkan daun jeruk yang telah dirobek-robek agar wangi.

7. Aduk terus bumbu kacang hingga berubah warna, matang dan tanak, gunakan api sedang cenderung kecil, pastikan bumbu tidak gosong.

8. Jika bumbu sudah matang, tambahkan air, aduk-aduk lagi hingga air menyusut sesuai tingkat kekentalan yang diinginkan.

9. Jangan lupa cek rasa, jika semua sudah pas, matikan kompor dan biarkan bumbu kacang dingin, sisihkan.

10. Sambil menunggu bumbu kacang dingin, siapkan isi gado-gado di atas piring untuk disajikan nanti.

11. Potong-potong tahu matang, tempe goreng, lontong, kentang rebus, timun, telur dan sayuran yang sudah direbus sebelumnya.

12. Siram semua bahan gado-gado dengan bumbu kacang yang sudah dimasak tadi.

13. Gado-gado siap dihidangkan!

Demikian tadi bocoran resep bumbu gado-gado yang nikmat dari penjual aslinya, bisa dicoba buat sendiri untuk menu sehat di rumah. Selamat mencoba, ya!***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: Youtube Wan Noor


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah