Resep Bolu Coklat Blueberry Kukus, Cemilan Cantik Rasa Enak, Bisa Jadi Ide Jualan Laris!

2 Agustus 2022, 13:12 WIB
Ini resep bolu coklat blueberry kukus cemilan cantik rasa enak ide jualan laris /YouTube Figo Alvares

BERITASUKOHARJO.com - Berbagai macam kreasi bolu kukus sudah sangat banyak, kali ini akan ada sebuah resep bolu kukus dengan rasa coklat dan blueberry. Terdengar enak, bukan?

Tidak hanya dimakan sendiri, kreasi resep bolu coklat blueberry kukus ini bisa menjadi ide jualan yang akan sangat laris. Alasannya karena tampilan cemilan ini sangat cantik dengan rasa yang enak.

Jika ingin membuat resep bolu coklat blueberry kukus, total hanya membutuhkan tujuh bahan saja. Jika ingin cemilan rasa yang enak, bisa segera membuatnya sekarang.

Berikut adalah resep cemilan bolu coklat blueberry kukus yang punya rasa enak dengan tampilan cantik. Bisa menjadi ide jualan yang laris, dikutip BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Figo Alvares.

Baca Juga: Resep Gurame Sambal Cobek Khas Restoran Sunda, Pedas Gurih Nampol, Dijamin Gak Bisa Berhenti Makan!

Bahan-bahan:

4 telur
150 gr / 10 sdm gula pasir
1 sdt SP
150 gr tepung terigu protein sedang
80 ml susu cair
100 ml / 15 sdm minyak goreng
Pasta coklat blackforest + blueberry + pewarna makanan ungu

Cara membuat:

1. Persiapkan terlebih dahulu bahan-bahan untuk membuat bolu coklat blueberry di atas.

2. Siapkan wadah dan masukkan gula pasir, telur, dan SP. Mixer campuran adonan tersebut dengan kecepatan bertahap dari paling rendah sampai paling tinggi.

3. Mixer adonan tersebut sampai adonannya mengembang putih dan kental berjejak, dalam waktu sekitar tujuh sampai sepuluh menit. Bisa juga tergantung dengan kecepatan mixer masing-masing.

4. Jika tekstur adonan sudah seperti yang diinginkan, yang mana adonan berjejaknya tidak mudah tenggelam, matikan mixer.

5. Kemudian masukkan tepung terigu protein sedang dengan cara diayak terlebih dahulu dengan saringan. Aduk dahulu dengan mixer mati agar adonan tidak berterbangan.

6. Lalu, tuangkan susu cair dan mixer adonan tersebut dengan kecepatan rendah hanya sampai adonan tercampur dengan rata.

Baca Juga: Resep Sayur Labu Kuning Kuah Santan, Menu Sederhana yang Bikin Lahap

7. Kemudian, masukkan minyak goreng dan mixer lagi dengan kecepatan paling rendah agar tercampur rata.

8. Selanjutnya, jika sudah tercampur rata, matikan mixer. Aduk kembali memakai spatula dengan cara searah jarum jam.

9. Jika sudah tercampur dengan rata, bagi adonan menjadi dua bagian sama besar ke dalam dua wadah dengan ukuran sama.

10. Untuk wadah pertama, tambahkan pasta coklat blackforest ke dalam adonan secukupnya. Untuk wadah kedua, tambahkan pasta blueberry dan pewarna makanan ungu secukupnya.

11. Aduk-aduk sampai rata tiap-tiap adonan sampai warnanya keluar. Fungsi penambahan pewarna makanan ungu agar warnanya nanti lebih cerah.

12. Siapkan loyang tinggi dengan ukuran 18 x 18 sentimeter. Oles bagian sisi bawah memakai minyak, lapisi dengan kertas roti. Olesi kertas roti dengan minyak.

13. Bagian sisi samping loyang tidak perlu dioles minyak agar nantinya bolu tidak menciut ukurannya.

14. Tuang adonan coklat blackforest ke dalam loyang. Jangan lupa hentak-hentakkan adonan agar gelembung udaranya keluar.

15. Panaskan kukusan sampai airnya mendidih, jika sudah panas, masukkan loyang berisi adonan coklat blackforest tadi.

Baca Juga: Wow! Cemilan Ini Hanya Dijual ke Idol K-Pop dan Staf? Simak Resep Olahan Roti Tawar Enak Khas Inkigayo

16. Kukus dengan api kecil selama 15 menit dengan cara ditutup dengan tutupnya dilapisi serbet dulu.

17. Kalau 15 menit sudah berakhir, buka tutupnya dan tuangkan adonan kedua yakni blueberry. Kukus selama 25 menit sampai matang dengan api kecil.

18. Tes tusuk menggunakan tusuk sate, dan jika sudah tidak ada adonan yang menempel artinya sudah matang. Matikan api dan keluarkan loyang dari dalam kukusan.

19. Sisir bagian samping loyang dan keluarkan bolu coklat blueberry dengan hati-hati. Potong-potong sesuai selera.

20. Kemudian, jika ingin dijual bisa dibungkus dengan plastik bening dan diberi label yang menarik.

Apakah kamu sudah siap untuk membuat resep bolu coklat blueberry kukus yang sangat enak dan lembut ini?***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube Figo Alfares

Tags

Terkini

Terpopuler