Apa Itu Proyek Willow? Berikut Ancaman Besar bagi Lingkungan yang Malah Disetujui Presiden Joe Biden

- 21 Maret 2023, 07:44 WIB
Ilustrasi - Apa Itu Proyek Willow? Berikut Ancaman Besar bagi Lingkungan yang Malah Disetujui Presiden Joe Biden
Ilustrasi - Apa Itu Proyek Willow? Berikut Ancaman Besar bagi Lingkungan yang Malah Disetujui Presiden Joe Biden /Pexels/Bartosz Olżewski /

BERITASUKOHARJO.com - Pemerintah dan Joe Biden telah menandatangani proyek Willow yang ditentang oleh banyak kelompok karena menimbulkan ancaman besar pada lingkungan.

Willow akan terus dilanjutkan karena Presiden Joe Biden telah menyetujui proyek tersebut. Diprediksi ada ancaman besar yang dihadapi lingkungan dan manusia.

Willow adalah proyek tambang minyak terbesar yang diusulkan federal AS ConocoPhillips dan disetujui presiden Joe Biden. Proyek ini sangat kontroversial karena menyebabkan adanya ancaman besar pada lingkungan.

Baca Juga: Rekomendasi Ide Jualan Takjil, Simak Cara Membuat Roti Pisang Pandan, Super Wangi, Empuk, Enak Banget!

Melansir dari USA Today oleh BeritaSukoharjo.com pada Selasa, 22 Maret 2023 bahwa proyek Willow tersebut mendapatkan izin dari presiden Joe Biden tanpa menimbang adanya ancaman besar yang bagi lingkungan.

Proyek Willow dari ConocoPhilips yang berpusat di Houston ini akan ditempatkan di National Petroleum Reserve-Alaska sebagai cadangan minyak Nasional-Alaska.

National Petroleum Reserve-Alaska ini membentang sekitar 23 juta hektar di Laut Beaufort bagian utara Lingkaran Benua Arktik.

Sedangkan pada sebelah barat wilayah sebagai ladang minyak berada pada Teluk Prudhoe.

Baca Juga: Ketahui Hal Ini Sebelum Puasa! Berikut Cara Meningkatkan Kesehatan Pencernaan, Nomor 1 Tak Terduga

Halaman:

Editor: Klara Delviyana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x