Rukiah Denny Sumargo, Begini Penjelasan Ustaz Soal Podcast sang Artis yang Dianggap Terkutuk dan Keramat

- 30 Juni 2022, 19:32 WIB
Denny Sumargo dirukiah ustaz gara-gara netizen tuding podcast-nya terkutuk dan keramat
Denny Sumargo dirukiah ustaz gara-gara netizen tuding podcast-nya terkutuk dan keramat /YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo.

BERITASUKOHARJO.com - Denny Sumargo belum lama ini cukup mengejutkan publik lantaran sampai dirukiah oleh seorang ustaz.

Adapun alasan Denny Sumargo dirukiah lantaran podcast-nya dianggap terkutuk dan keramat oleh banyak masyarakat Tanah Air.

Tudingan podcast terkutuk dan keramat tersebut muncul usai beberapa artis yang diundang oleh Denny Sumargo mengalami musibah.

Sebut saja salah satunya yang paling menghebohkan adalah ketika Denny Sumargo sempat mengundang Vanessa Angel dan suaminya, Bibi Andriansyah.

Baca Juga: BIGHIT MUSIC Rilis Pernyataan Terkait Proses Hukum Pelanggaran Hak BTS, Termasuk Pelecehan Seksual, Ada Apa?

Usai keduanya diundang, justru terjadi musibah kecelakaan dahsyat yang menewaskan Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah.

Terbaru, artis cantik Marshanda yang sebelumnya juga menjadi bintang tamu di podcast Denny Sumargo sempat diinformasikan menghilang selama dua hari di Amerika.

Banyak netizen yang kemudian menghubung-hubungkannya dengan kehadiran Marshanda di podcast Denny Sumargo.

Baca Juga: Sejumlah Kontroversi V Ini Diduga Jadi Alasan BIGHIT MUSIC Rilis Pernyataan Proses Hukum Pelanggaran Hak BTS

Apalagi saat diundang kala itu, Marshanda sempat membahas perihal kematian hingga membuat netizen semakin suuzan.

Kendati kini Marshanda dinyatakan sudah ditemukan dan diinformasikan sedang dalam masa pemulihan di sebuah RS Amerika, tetapi tudingan podcast terkutut nan keramat telah telanjur tersemat untuk podcast Denny Sumargo.

Menaruh perhatian khusus akan tudingan tak mengenakkan tersebut, akhirnya Denny Sumargo memutuskan untuk merukiah dirinya oleh seorang ustaz bernama Faizar.

Baca Juga: Rekrutmen CPNS 2022 Hanya 8 Ribu Formasi, Simak Alasan Menpan RB Tjahjo Kumolo

Hal itu terungkap melalui salah satu videonya yang diunggah di kanal YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo.

"Seterkutuk itukah podcast saya?" tanya Denny Sumargo kepada sang ustaz, dikutip BeritaSukoharjo.com pada Kamis, 30 Juni 2022.

"Sampai orang tuh ngeliatnya kayak gitu," sambungnya.

Menanggapi pertanyaan itu, Ustaz Faizar mengatakan bahwasanya orang-orang sebenarnya hanya menghubung-hubungkan kejadian satu dengan lainnya.

Baca Juga: Inilah Tipe Orang yang Cocok Menjadi Digital Nomad, Cek Apakah Anda Termasuk

"Itu sih sebenernya dia cuma sekadar menghubung-hubungkan aja," jawab Ustaz Faizar.

"Kalau hal yang semacam itu, khawatirnya kalau di akidah kami ada yang namanya anggapan sial."

Lebih lanjut, Ustaz Faizar mengatakan bahwa dalam ajaran Nabi Muhammad SAW, hal-hal seperti itu sebenarnya sebuah kesirikan besar.

"Kesirikan yang bisa menjadikan seseorang itu tidak bisa masuk surga bersama 70 ribu orang yang tawakalnya sempurna kepada Allah."

Baca Juga: Idul Adha 2022 Kapan? Ini Jadwal dan Panduan Penyelenggaraan Shalat Hari Raya Idul Adha

Terakhir, Ustaz Faizar menjelaskan bahwasanya ketika artis yang diundang oleh Denny Sumargo kemudian meninggal dunia, maka itu sebenarnya sudah ketetapan dari Allah, bukan karena podcast yang terkutuk dan keramat.

"Bukan karena podcast di sini langsung meninggal," ujar sang ustaz.

"Ya karena tanpa diundang sama Mas Denny pun sudah ditetapkan ajalnya," pungkasnya. ***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x