Simak Skema dan Daftar Biaya yang Diberikan LPDP Reguler 2022

5 Juli 2022, 05:00 WIB
Simak informasi mengenai skema dan daftar biaya untuk LPDP Reguler 2022 /Pixabay/MahmudAl

BERITASUKOHARJO.com - Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) diketahui akan membuka pendaftaran untuk tahap 2 hari Senin, 4 Juli 2022. 

LPDP diadakan untuk memberikan bantuan biaya pendidikan bagi warga negara Indonesia (WNI) yang ingin melanjutkan studi ke jenjang magister maupun doktor.

Para pendaftar LPDP tidak hanya dapat meneruskan studi di perguruan tinggi dalam negeri, namun juga dapat meneruskan studi di perguruan tinggi luar negeri.

Tentunya, para pendaftar harus memenuhi syarat-syarat yang telah ditentukan untuk dapat menerima beasiswa LPDP ini. Namun, biaya apa saja yang diberikan dalam beasiswa LPDP?

Baca Juga: Puasa Sunnah Sebelum Idul Adha 2022, Niat Puasa Dzulhijjah, Tarwiyah, dan Arafah Beserta Tulisan Latin

Simak skema dan daftar biaya yang diberikan LPDP berikut ini sebagaimana yang telah dirangkum BeritaSukoharjo.com dari lpdp.kemenkeu.go.id.

Biaya yang akan diberikan LPDP meliputi dua komponen, yaitu biaya pendidikan dan biaya pendukung. 

Untuk biaya pendidikan, meliputi biaya pendaftaran perguruan tinggi, biaya SPP per semester, buku kuliah, biaya penelitian, biaya seminar internasional, dan biaya publikasi jurnal internasional.

Sementara untuk biaya pendukung, meliputi biaya transportasi, biaya visa, biaya asuransi kesehatan, biaya hidup bulanan, biaya kedatangan, biaya darurat (hanya jika diperlukan), dan tunjangan keluarga (khusus untuk program doktor). 

Baca Juga: Bosan Mie Dimasak Biasa? Coba Resep Cemilan Kroket Ini, Dicocol ke Saus Kacang Makin Nikmat

Perlu diperhatikan, biaya yang diberikan beasiswa ini tidak termasuk matrikulasi bahasa, sehingga pendaftar harus menyiapkan biaya sendiri untuk hal tersebut. 

Lalu, seperti apa skema beasiswa LPDP reguler?

Penerima beasiswa untuk program magister satu gelar akan mendapat pendanaan dengan durasi paling lama 24 bulan atau dua tahun.

Untuk penerima beasiswa program doktor satu gelar akan mendapatkan pendanaan dengan durasi paling lama 48 bulan atau empat tahun. 

Baca Juga: Suga Dimarahi Jin BTS saat Syuting, Ada Apa? Simak Alasannya!

Namun, untuk program magister psikologi profesi, durasi pendanaan yang akan diberikan dapat lebih dari 24 bulan menyesuaikan masa studi yang terdapat pada kurikulum program studi.

Pendaftaran LPDP reguler ini dapat diakses secara daring melalui https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/.

Pendaftar harus menyiapkan sejumlah dokumen yang diperlukan untuk mendaftar beasiswa ini terlebih dahulu. 

Jika semua dokumen yang dipersyaratkan sudah lengkap, pendaftar harus mengunggah semua dokumen tersebut ke website pendaftaran.

Baca Juga: Kabar Gembira! Daftar Kartu Prakerja Gelombang 35 Telah Dibuka, Berikut Link Pendaftarannya

Pastikan pendaftar melakukan submit jika sudah memenuhi semua persyaratan. Hal ini diperlukan untuk mendapatkan kode registrasi.

Selanjutnya pendaftar dapat menunggu hingga seleksi administrasi selesai dan meneruskan proses seleksi sesuai yang telah ditetapkan oleh program ini.***

Editor: Inung R Sulistyo

Sumber: LPDP

Tags

Terkini

Terpopuler