TERBATAS! BTN Siapkan Mudik Gratis 2023 Tidak Satu Keluarga Bisa Daftar, Simak Cara Pendaftaran, Syarat, Rute

- 10 April 2023, 11:00 WIB
Ilustrasi - cara pendaftaran, syarat, dan rute mudik gratis 2023 oleh BTN
Ilustrasi - cara pendaftaran, syarat, dan rute mudik gratis 2023 oleh BTN /Freeimages/stocker

BERITASUKOHARJO.com - PT. Bank Tabungan Negara atau BTN bekerja sama dengan BUMN menyiapkan mudik gratis 2023 dengan keberangkatannya dari Jakarta.

Adapun mudik gratis 2023 ini yang baru saja diumumkan oleh bank BTN tanggal 9 April 2023 ini sangat bermanfaat untuk masyarakat yang saat ini masih belum mendapatkan tiket mudik gratis dari BUMN ini.

Tujuan mudik gratis 2023 ini adalah Solo, Yogyakarta, Surabaya, dan Malang dengan tanggal keberangkatan 18 April 2023. Artikel kali ini akan berisi cara pendaftaran, syarat, dan rute dari mudik gratis ini.

Pendaftaran mudik gratis dari bank BTN ini sangat mudah, tidak perlu surat vaksin dua ataupun boster. Tidak hanya itu, yang bukan satu keluarga atau satu KK bisa daftarkan diri untuk mengikuti mudik gratis 2023 ini. Untuk itu simak sampai selesai agar tidak ketinggalan informasi lagi.

Baca Juga: HANYA 4 BAHAN! Resep Kue Jadul Bolu Klemben, Menul, Tanpa Pengembang, Cocok Untuk Cemilan Lebaran 2023

Artikel ini akan menuliskan lengkap mulai cara daftar, syarat dan rute yang bisa kamu gunakan untuk pendaftaran ini.

Informasi mudik gratis 2023 dari bank BTN ini terbaru dan kuota terbatas. Oleh karena itu, mumpung kamu sudah baca artikel ini segera daftar atau mungkin ada sanak saudara dan tetangga yang tujuan mudiknya sama disebutkan di atas, bisa diinformasikan.

Dilansir BeritaSukoharjo.com dari akun Instagram @bankbtn, merangkum cara daftar, syarat, dan rute mudik gratis 2023 dari bank BTN.

Cara Pendaftaran Mudik Gratis 2023 dari Bank BTN

1. Pendaftaran langsung dilakukan kantor cabang bank BTN (Jakarta Harmoni, Bekasi, Tangerang, Bogor, Depok, Ciputat, dan Cikarang).

2. Calon pendaftar membawa KTP asli dan fotokopi.

3. Untuk calon pendaftar yang diwakilkan (tidak satu KK) wajib bawa fotokopi asli pendaftar dan fotokopi KTP peserta yang mendaftarkan.

Baca Juga: 2 Bungkus Oreo Jadi 1 Toples Jajanan Lebaran, Ekonomis dan Praktis Banget, Kamu Wajib Cobain Resep Ini

4. Setelah memenuhi syarat, data calon akan didaftarkan oleh petugas.

Syarat Pendaftaran Mudik Gratis dari Bank BTN

1. Peserta mudik nasabah bank BTN.

2. Wajib download BTN Mobile.

3. Satu nomor rekening berlaku 4 orang (boleh tidak satu keluarga atau satu kartu keluarga).

4. Peserta wajib membawa KTP asli dan fotokopi KTP.

Baca Juga: TERBARU! 6 Jadwal dan 8 Lokasi Penukaran Uang Baru Kas Keliling BI, THR Lebaran 2023 di Solo

5. Peserta yang diwakilkan pendaftarannya wajib menunjukkan bukti KTP asli dan fotokopi KTP yang akan mendaftarkan.

6. Wajib menunjukkan buku tabungan bank BTN ketika melakukan pendaftaran dan membawa fotokopi buku tabungan.

7. Jika peserta belum memiliki identitas, orang tua anak wajib membawa fotokopi kartu keluarga.

Baca Juga: HARI INI: Jadwal Buka Puasa dan Imsakiyah 19-30 Ramadhan 1444 H di Boyolali Jawa Tengah

8. Wajib follow akun media sosial bank BTN:

Instagram: bankbtn

YouTube: Bank BTN

Twitter: bankbtn

Rute Mudik Gratis 2023 dari Bank BTN

Jakarta - Solo

Rute: Cirebon - Tegal - Pekalongan - Semarang - Salatiga - Solo.

Jakarta - Yogyakarta

Rute: Bandung - Garut - Tasikmalaya - Ciamis - Purwokerto - Kebumen - Yogyakarta.

Jakarta - Surabaya - Malang

Rute: Semarang - Kudus - Pati - Rembang - Tuban - Lamongan - Gresik - Surabaya - Malang.

Baca Juga: WOW! Inilah Peringkat Reputasi Girl Group K-Pop Bulan April 2023, Adakah Bias Favoritmu? Intip di Sini!

Tempat Pendaftaran Mudik Gratis 2023 dari Bank BTN

Pendaftaran hanya bisa dilakukan di kantor cabang sebagai berikut Jakarta Harmoni, Bekasi, Tangerang, Bogor, Depok, Ciputat, dan Cikarang.

Jadwal Keberangkatan Mudik Gratis 2023 dari Bank BTN

18 April 2023

Demikianlah informasi terlengkap untuk informasi mudik gratis 2023 dari bank BTN. Untuk informasi lebih lanjut bisa simpan contact center BTN yaitu 1500286 atau follow akun Instagram @bankbtn.***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah