Efek Mudik Lebaran 2022, Pertamina Sebut Pemakaian BBM Meningkat 20-50 Persen

- 29 April 2022, 00:24 WIB
vEfek Mudik Lebaran, Pertamina Sebut Pemakaian BBM Meningkat 20-50 Persen
vEfek Mudik Lebaran, Pertamina Sebut Pemakaian BBM Meningkat 20-50 Persen /pertamina

 

 

BERITASUKOHARJO.com - Dalam beberapa hari terakhir memang mulai terlihat banyak masyarakat yang melakukan perjalanan mudik Lebaran 2022.

Entah dengan menggunakan kendaraan pribadi maupun sewa. Sebagai efek mudik Lebaran tersebut, pemakaian bahan bakar minyak alias BBM pun mengalami peningkatan cukup drastis.

Adapun hal itu dijelaskan oleh Executive General Manajer PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat, yakni Waljiyanto.

Berdasarkan keterangannya, pemakaian semua jenis bahan bakar di wilayah kerjanya setidaknya mengalami kenaikan sekitar 20-50 persen dibandingkan hari-hari biasa.

Baca Juga: Pelita Air Terbang Perdana, Netizen Puji Seragam Pramugari: Bagus Banget!

"Ada kenaikan sekitar 20-50 persen konsumsi BBM di SPBU jalur mudik," ungkap Waljiyanto di Cirebon, dikutip BeritaSukoharjo dari Antara pada Kamis, 28 April 2022.

Lebih lanjut, ia mengaku bahwa sebenarnya peningkatan pemakaian BBM itu telah diprediksi jauh-jauh hari.

Oleh karenanya, ia dan pihaknya pun memang telah mempersiapkan kebutuhan semua jenis BBM bagi pengguna jalan yang membutuhkan.

Halaman:

Editor: Inung R Sulistyo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x