INFO PENTING DAN TERLENGKAP! Daftar dan Tanggal Rekayasa Lalu Lintas Selama Mudik 2023 Tol dan Non Tol

9 April 2023, 13:44 WIB
Ilustrasi - Daftar dan tanggal rekayasa lalu lintas mudik 2023 /Freepik @freepik

BERITASUKOHARJO.com - Berikut informasi penting dan terlengkap yang bisa diakses oleh pemudik untuk daftar tanggal rekayasa lalu lintas selama mudik 2023. 

Rekayasa lalu lintas selama mudik 2023 ini berlalu jalur tol dan non tol. 

Manfaat rekayasa lalu lintas selama mudik 2023 ini adalah untuk menghindari kemacetan saat puncak mudik hari Raya Idul Fitri 2023. 

Berdasarkan hasil survei Badan Kebijakan Transportasi, diprediksi terdapat 123,8 juta pemudik akan melakukan pergerakan selama masa angkutan Lebaran 2023 nanti. 

Baca Juga: Resep Bolu Susu Oreo untuk Suguhan Lebaran, Lembut dan Manis Jadi Satu di Mulut

Untuk itu Ditjen Perhubungan Darat dan Korlantas Polri melakukan rekayasa lalu lintas selama mudik 2023 berdasarkan kondisi di lapangan (jalan), seperti:

Jalan Tol

- Contra flow & one way

- Manajemen rest area

- Optimalisasi gardu gerbang tol dan mobile reader

- Percepatan penanganan petugas jalan tol saat terjadi gangguan

- Pembatasan pengoperasian mobil barang pada hari dan jam tertentu

Baca Juga: BATAS 15 APRIL 2023! Mudik Gratis 2023 Bersama PT INKA, Ini Jadwal, Syarat, dan Rute Perjalanan

Jalan Non Tol

- Contra flow

- One way di kawasan khusus

- Manajemen pengalihan arus lalu lintas dari jalur utama ke jalan- jalan alternatif

- Pembatasan lokasi-lokasi putar arah (U-Turn)

- Prioritas pergerakan mudik/balik di persimpangan dan U-turn

Baca Juga: Resep Puding Cincau Kelapa Muda, Super Lembut, Kenyal, Manis, Lumer di Mulut, Cocok untuk Menu Buka Puasa

- Pengaturan hambatan samping (bus/angkot yang berada di persimpangan)

- Pengaturan lalu lintas di lokasi-lokasi pasar tumpah

- Pembatasan kendaraan tidak bermotor di jalan utama

- Pembatasan pengoperasian mobil barang pada hari dan jam  tertentu

Untuk informasi rekayasa lalu lintas ini berlaku di jalur Jakarta Cikampek dan Cipali-Palikanci dengan sistem contra flow dan one way.

Baca Juga: CATAT! Ini Daftar Nomor Telepon Penting Mudik 2023, Lengkap dengan Call Centre Jalan Tol hingga Tim Penyelamat

Agar pemudik bisa mengetahui lalu lintas mana saja yang akan direkayasa dan tanggal dimulainya rekayasa tersebut, BeritaSukoharjo.com melansir dari Ebook "Mudik Aman Berkesan 2023 yang dibuat oleh kemenkominfo, merangkum daftar dan tanggal rekayasa lalu lintas selama mudik 2023 berlaku untuk tol dan non tol.

Arus Mudik 

Contra Flow (Jakarta Cikampek KM 47- KM 72)

- 18 April 2023 : Jam 14.00 - 24.00 WIB

- 19-21 April 2023 : Jam 08.00 - 24.00 WIB

One Way (Cipali - Palikanci KM 72 - KM 414)

- 18 April 2023 : Jam 14.00 - 24.00 WIB

- 19-21 April 2023 : Jam 08.00 - 24.00 WIB

Baca Juga: 3 Kuliner Khas Angkringan, Ternyata Mudah Buatnya, Stop Beli di Luar! Begini Resep Lengkapnya

Arus Balik

Arus Balik Tahap 1 

Contra Flow (Jakarta Cikampek KM 72 - KM 47):

- 24 April 2023 : Jam 14.00 - 24.00 WIB

- 25 April 2023 (Jam 08.00 WIB) - 26 April 2023 (Jam 08.00 WIB)

One Way (Cipali - Palikanci KM 414 - KM 72):

24 April 2023 : Jam 14.00 - 24.00 WIB

- 25 April 2023 (Jam 08.00 WIB) - 26 April 2023 (Jam 08.00 WIB)

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Bolu Pandan Lezat, Lembut, dan Anti Gagal sebagai Sajian Lebaran 2023

Arus Balik Tahap 2

Contra Flow (Jakarta Cikampek KM 72 - KM 47):

- 29 April 2023 : Jam 14.00 - 24.00 WIB)

- 30 April 2023 : Jam 08.00 - 24.00 WIB

- 1 Mei 2023 (Jam 08.00 WIB) - 2 Mei 2023 (Jam 08.00 WIB)

Baca Juga: Resep Lumpia Goreng, Rekomendasi Takjil Buka Puasa Super Garing dan Gurih

One Way (Cipali - Palikanci KM 414 - KM 72)

- 29 April 2023 : Jam 14.00 - 24.00 WIB)

- 30 April 2023 : Jam 08.00 - 24.00 WIB

- 1 Mei 2023 (Jam 08.00 WIB) - 2 Mei 2023 (Jam 08.00 WIB).***

Editor: Francisca Adita Maya

Tags

Terkini

Terpopuler