Resep Opor Ayam yang Enak

- 28 Mei 2022, 21:38 WIB
Resep opor ayam yang bisa dibuat sendiri di rumah dengan mudah.
Resep opor ayam yang bisa dibuat sendiri di rumah dengan mudah. /Tangkap layar kanal YouTube tri pujis/

BERITASUKOHARJO.com - Siapa, sih yang tidak mengenal masakan yang satu ini? Masakan yang berkuah santan yang mirip dengan kari. Resepnya juga sudah berseliweran di sosial media, yaitu opor ayam.

Opor ayam menjadi salah satu menu wajib saat hari raya tiba. Rasanya yang enak dan mudah untuk dibuat menjadikannya banyak digemari masyarakat Indonesia.

Meskipun hanya ada di waktu-waktu tertentu saja, opor ayam ini tetap menjadi nomor satu di hati orang yang menyukai dan menantikannya.

Baca Juga: Lirik dan Chord Mesin Penenun Hujan - Frau, Lagu Dengan Diksi dan Metafora yang Indah

Biasanya, opor ayam dihidangkan bersama ketupat. Dua menu wajib yang harus ada saat hari raya.

Makanan berkuah santan yang kental ini sangat menggugah selera.

Nah, untuk resep dan cara pembuatannya, BeritaSukoharjo.com telah merangkumnya dari kanal YouTube CR Cook.

Yuk, intip resep dan cara pembuatannya.

Baca Juga: Simak Arti Jual Putus dari Kasus Rezky Aditya, Suami Citra Kirana, dan Wenny Ariani

Bahan :

1 kg daging ayam
10 siung bawang merah
8 siung bawang putih
6 buah kemiri
Kunyit
Jahe
2 sdt ketumbar
1 sdt merica
Daun salam
Serai
Lengkuas
100 ml santan instan
2 sdt garam
2 sdt kaldu ayam
1 1/2 sdt gula
Air 1 liter

Baca Juga: Lirik Lagu I Still Love You – The Overtunes, OST Cek Toko Sebelah

Cara Membuatnya :

Pertama-tama, masukkan bawang merah, bawang putih, buah kemiri, ketumbar, merica ke dalam blender dan haluskan.

Kedua, setelah bumbu halus, masukkan ke dalam panci penggorengan.

Ketiga, masukkan lengkuas, daun salam, dan serai yang sudah dimemarkan.

Keempat, aduk-aduk bumbu hingga tercium wanginya dan matang.

Baca Juga: Deretan Idol Wanita Korea Selatan yang Pernah Dirumorkan Kencan dengan V BTS, Salah Satunya Jennie BLACKPINK

Kelima, bumbu yang matang tadi dimasukkan 1 liter air.

Keenam, masukkan daging ayam, garam, gula dan juga kaldu bubuk. Aduk-aduk agar tercampur rata.

Ketujuh, masak hingga ayamnya empuk dan airnya menyusut.

Setelah ayamnya empuk dan airnya menyusut, masukkan santan instan sebanyak 100 ml ke dalam masakan ayam tersebut. Aduk-aduk.

Masak hingga matang. Tanda opor ayamnya matang adalah tekstur daging ayam sudah empuk, dan kuah santannya menyusut.

Baca Juga: Ini Dia Resep Corndog Sosis Mozarella ala Korea yang Mudah Dibuat untuk Temani Akhir Pekanmu!

Nah, opor ayamnya sudah jadi. Masakan ini sudah bisa dinikmati bersama keluarga saat berkumpul.

Resep ini sangat mudah untuk dipraktikkan di rumah. Untuk menambah rasanya, kalian bisa memakannya bersama ketupat. Dua hidangan yang sangat cocok untuk disantap. ***

Editor: Inung R Sulistyo

Sumber: YouTube CR COOK


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah