Berikut Daftar Menu Makanan Harian untuk Kamu yang sedang Diet, Simpel dan Murah

21 Februari 2023, 20:26 WIB
Berikut beberapa menu makanan harian untuk kamu yang sedang diet /Tangkapan layar YouTube SKAWD Fitness dan Freepik/diana.grytsku/Kolase tangkapan layar YouTube SKAWD Fitness/Freepik @diana.grytsku

BERITASUKOHARJO.com - Untuk kamu yang ingin memulai diet, ada yang perlu dipersiapkan, seperti daftar menu makanan harian. Daftar makanan ini wajib kamu buat, agar diet kamu sukses. 

Kenapa penting membuat daftar makanan harian untuk diet? Karena untuk mengatur pola makan dan nutrisi yang terkandung dalam makanan atau minuman. 

Saat diet, idak hanya menu makanan dan pola makan yang harus diperhatikan, kamu juga harus harus menyeimbangkan olahraga dan rajin konsumsi air putih.

Kamu juga harus memperhatikan jam yang tepat untuk sarapan, makan cemilan, makan siang, dan makan malam kala diet.

Baca Juga: Pengen Makan Bakso tapi Lagi Diet? Kamu Wajib Coba Masak Bakso Sehat Tanpa Tepung Ini!

Sekarang kamu tidak perlu pusing memikirkan menu makanan harian pa yang cocok untuk diet. Kamu cukup membuat menu simpel dan murah, asalkan tetap memperhatikan manfaat dan jumlah kalorinya, maka tak masalah.

Kamu juga harus memperhatikan berapa jumlah kalori yang terkandung dalam setiap satu menu makanan.

Ini bertujuan untuk mengatur nutrisi dan gizi yang masuk ke dalam tubuh kamu, sehingga diet kamu berjalan lancar.

Dilansir oleh BeritaSukoharjo.com oleh akun TikTok Dewi's, berikut daftar menu makanan harian untuk kamu yang sedang diet, sangat simpel dan murah!

Baca Juga: Yuk, Bikin Menu Masakan Kaya Rempah, Cocok untuk Kamu yang Lagi Flu

1. Sarapan, Pukul 08.30 - 09.00

Untuk menyiapkan sarapan pagi, kamu harus tahu berapa jumlah kalori dalam makanan tersebut. Berikut menu sarapan pagi dengan jumlah 197 kalori:

1 buah jagung rebus

1 butir telur rebus

Pakcoy rebus secukupnya

2. Cemilan, Pukul 10.00 

Untuk cemilan kamu cukup mengkonsumsi jumlah kalorinya adalah 68 kalori. Kamu bisa menikmati buah-buahan untuk cemilan seperti buah pepaya dan chia seed.

Baca Juga: Gak Perlu Beli di Luar! Ini Resep Bubur Ayam Kuah Kuning yang Gurih dan Lezat, Buatnya Mudah Pakai Rice Cooker

3. Makan Siang, Pukul 12.30 - 13.00

Kamu wajib makan siang meskipun diet. Karena pada jam siang ini, perut sangat terasa lapar dan membutuhkan energi yang banyak.

Untuk itu, jumlah kalori yang dibutuhkan cukup banyak yaitu 501 kalori. Berikut menu makan siangnya: 

Tahu goreng

Ikan tongkol goreng

Nasi putih

Wortel rebus

Brokoli rebus

Sambal tomat

Baca Juga: Resep Ayam Goreng Lengkuas Super Empuk Bikin Nasi Cepat Habis, Gurih dan Lezatnya Tiada Tandingan!

4. Makan Malam, Pukul 18.30 - 19.00

Saat jam makan malam, sebaiknya kamu hindari makan nasi. Makan nasi di malam hari tidak cocok untuk kamu yang sedang diet karena menyebabkan kadar gula tinggi dan mempengaruhi sistem metabolisme tubuh.

Sebaiknya kamu mengkonsumsi menu dengan jumlah 274 kalori. Berikut menu makan malamnya:

Jagung rebus

Lalapan mentimun

Lele goreng

Kubis rebus

Brokoli rebus

Tempe goreng

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Tags

Terkini

Terpopuler