IDE JUALAN KULINER BANDUNG: Inilah Resep Lumpia Basah Paling Maknyus, Rasakan Kelezatannya di Setiap Suapan

- 7 September 2023, 13:15 WIB
Resep ide jualan lumpia basah khas Bandung
Resep ide jualan lumpia basah khas Bandung /YouTube Ika Mardatillah

BERITASUKOHARJO.com – Salah satu kuliner khas Bandung yang bisa kamu jadikan ide jualan adalah lumpia basah, artikel ini akan membagikan resep lengkapnya.

Kuliner klasik seperti lumpia basah ini memang menjadi salah satu jajanan favorit banyak orang, apalagi orang Bandung.

Cita rasa gurih, pedas, dan manis dari sajian ini pasti akan membuat pembeli ketagihan lagi, untuk itu kamu jangan melewatkan peluang berjualan kuliner ini.

Modal untuk membuat ide jualan ini juga sederhana dan terjangkau, bahan utamanya kulit lumpia, bengkuang, tauge, gula merah, telur, dan bumbu lainnya.

Jika kamu tertarik dan penasaran dengan cara membuatnya, di bawah ini sudah ada rangkuman lengkapnya yang telah dilansir BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Ika Mardatillah.

Baca Juga: Resep Sambal Cumi Balado, Rasanya Pedas dan Gurih, Gak Cukup Sepiring Nasi!

Bahan-bahan:

Kulit lumpia secukupnya
300 gr bengkuang
150 gr tauge
150 gr gula merah
500 ml air
2 butir telur ayam
2 sdm tepung maizena
5 siung bawang putih
10 cabe rawit
3/4 sdt garam
1/2 sdt kaldu jamur
1/4 sdt gula
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdm kecap manis

Baca Juga: Resep Masakan Lezat Modal Ekonomis, Cobain Terong Bakar Sambal Kacang untuk Ide Lauk Makan Sehari-hari

Halaman:

Editor: Anggita Kusmadewi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x