Resep Oseng Kulit Melinjo, Lauk Makan Siang dan Malam yang Sederhana tapi Nikmat Menggugah Selera

- 9 Juni 2023, 17:00 WIB
Lauk sederhana dari resep oseng kulit melinjo
Lauk sederhana dari resep oseng kulit melinjo /Instagram @dita_dwistyani

BERITASUKOHARJO.com – Bikin menu makan siang atau makan malam nggak perlu ribet, moms. Coba resep oseng kulit melinjo berikut ini untuk lauk karena meskipun sederhana tapi rasanya berani diadu dengan lauk lainnya.

kulit melinjo sendiri merupakan salah satu bahan makanan yang populer jadi bahan utama resep lauk seperti oseng. Oleh karena itu, jika diolah dengan resep oseng kulit melinjo dalam artikel ini dijamin kulit melinjo bisa nikmat menggugah selera.

Selain cara pembuatan dalam resep oseng kulit melinjo ini yang sederhana tapi hasilkan lauk nikmat menggugah selera, harga bahan-bahan yang digunakan juga cukup ekonomis.

Baca Juga: Resep Cumi Goreng Daun Jeruk untuk Bekal Anak Sekolah Auto Nagih, Gurih Aroma Menggoda Pas Jadi Inspirasi Lauk

Kapan lagi, moms bisa bikin lauk untuk makan siang atau makan malam yang nikmat menggugah selera tapi dengan modal ekonomis.

Berikut ini, BeritaSukoharjo.com telah merangkum resep oseng kulit melinjo dari akun Instagram @dita_dwistyani. Segera simak dan coba di rumah untuk inspirasi lauk.

Bahan-Bahan:

Bahan utama

250 gram kulit melinjo merah

50 gram teri kering

Bahan bumbu iris

3 siung bawang putih

2 siung bawang merah

10 buah cabai keriting hijau

7 buah cabai rawit

2 ruas lengkuas

Bahan bumbu lainnya

1/2 sendok teh garam

1 sendok teh kaldu jamur

1 sendok makan gula merah sisir

Note: jumlah penggunaan atau takaran bumbu lainnya harus disesuaikan dengan jumlah bahan yang digunakan dan selera masing-masing

Baca Juga: Resep Sambal Goreng Tahu Krecek Super Mudah untuk Inspirasi Lauk, Bumbu Medok Meskipun Bahan Sederhana

Cara Membuat:

1. Siapkan 3 siung bawang putih dan 2 siung bawang merah lalu iris tipis dan sisihkan.

2. Kemudian, ambil 10 buah cabai keriting hijau dan 7 buah cabai rawit dan iris serong lalu sisihkan.

3. Selanjutnya, rebus air hingga mendidih dan masukkan 250 gram kulit melinjo merah ke dalam air. Tambahkan sedikit garam.

Baca Juga: IDE MAKAN SIANG, Resep Sambal Bawang Pete, Disantap Bareng Nasi Hangat, Tempe Tahu, Lezatnya Nggak Ada Obat!

4. Rebus hingga layu kemudian setelah itu angkat dan tiriskan. Sisihkan bahan utama resep oseng kulit melinjo untuk lauk sederhana nan nikmat tersebut.

5. Bumbu iris berupa bawang merah, bawang putih, dan lengkuas lalu ditumis dengan secukupnya minyak goreng hingga harum.

6. Setelah harum, masukkan 50 gram teri kering, cabai keriting hijau dan cabai rawit. Tumis bersama hingga cabai agak layu.

Baca Juga: CUKUP REBUS 15 MENIT, Resep Spesial Sup Tomat Daging Sapi Untuk Menu Idul Adha 2023, Kuahnya Maknyus Banget!

7. Baru setelah itu, tuangkan kulit melinjo rebus tadi dan aduk rata.

8. Agar hasil lauk sederhana dari olahan resep oseng kulit melinjo ini nikmat, bumbui dengan 1/2 sendok teh garam

9. Masukkan juga 1 sendok teh kaldu jamur dan 1 sendok makan gula merah sisir. Aduk rata semua bahan sambil tuangkan sedikit air.

Baca Juga: SEGER! 4 Rekomendasi Tempat Makan Soto Enak di Ponorogo, No. 3 Legendaris, Berdiri Sejak Tahun 1983

10. Masak sampai air menyusut dan semua bahan tampak matang sempurna. Jangan lupa koreksi rasa.

11. Jika sudah matang, segera angkat dan sajikan lauk sederhana nikmat menggugah selera ini bersama nasi di meja makan.

Demikianlah resep oseng kulit melinjo yang pas untuk lauk makan siang maupun makan malam.

Segera coba dan buktikan sendiri rasa nikmat menggugah selera dari lauk sederhana ini. semoga bermanfaat.***

Editor: Francisca Adita Maya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x