3 Menu Masakan Sehari-Hari Cuma 15 Ribu Murah, Enak, Dijamin Gak Bosan, Lengkap Resep dan Cara Pembuatannya

- 25 Maret 2023, 07:48 WIB
Resep dan cara pembuatan 3 menu masakan sehari-hari modal 15 ribu
Resep dan cara pembuatan 3 menu masakan sehari-hari modal 15 ribu /YouTube tri pujis

BERITASUKOHARJO.com - Sebagai ibu rumah tangga pasti bingung mau masak apa untuk lauk makan keluarga. Jangan bingung karena artikel ini akan memberikan 3 resep menu masakan sehari-hari cuma 15 ribu. 

Membuat menu masakan sehari-hari diperlukan kreasi masakan agar keluarga tidak bosan. Untuk itu 3 menu masakan sehari-hari ini bisa kamu coba, dijamin keluarga gak bosan, malah nambah nasi terus. 

Tidak perlu masakan mahal agar keluarga suka, tapi juga bisa membuat masakan sehari-hari yang sederhana, murah tapi rasanya enak.

Oleh karena itu, agar makan keluarga lahap, coba 3 menu masakan sehari-hari cuma 15 ribu ini, lengkap dengan resep dan cara pembuatan. 

Baca Juga: Benarkah Thrifting untuk Tujuan Baik? 10 Sisi Gelap Penjualan Baju Bekas Impor, Nomor 8 Paling Merugikan

Dilansir BeritaSukoharjo.com merangkum resep dan cara pembuatan 3 menu masakan sehari-hari cuma 15 ribu untuk keluarga, dari kanal YouTube tri pujis.

1. Tahu Saus Pedas Manis

Tahu saus pedas manis
Tahu saus pedas manis YouTube tri pujis

Bahan-Bahan:

5 kotak tahu putih

6 siung bawang merah

4 siung bawang putih

7 buah cabe keriting merah

1 buah tomat

1 sdt gula

Sejumput garam

½ sdt kaldu bubuk

Sejumput lada bubuk

2 sdm kecap

1 sdm saus sambal

100 ml air

Baca Juga: Yakin Thrifting Aman? Ini 7 Risiko dan Ancaman Memakai Pakaian Bekas Impor, Nomor 6 Bikin Merinding

Cara Membuat: 

 

1. Potong 5 buah kotak tahu sesuai selera. Kemudian goreng sampai matang lalu angkat dan tiriskan. 

2. Blender atau ulek halus 6 siung bawang merah, 4 siung bawang putih, 7 buah cabe keriting merah, 1 buah tomat. Kemudian tumis sampai matang dan harum. 

3. Selanjutnya tambahkan 100 ml air,  1 sdt gula, sejumput garam, ½ sdt kaldu bubuk, sejumput lada bubuk. Aduk sebentar lalu masukkan tahu. Aduk sampai tercampur rata lalu, masak sebentar lalu sajikan di atas piring. 

Baca Juga: Buntut Drama Perundungan, Netizen Malah Geram kepada Selena Gomez karena Membela Hailey, Ada Apa?

2. Tumis Bayam dan Jagung

Tumis bayam dan jagung
Tumis bayam dan jagung YouTube tri pujis

Bahan-Bahan:

1 ikat bayam

1 buah jagung manis

3 siung bawang merah

3 siung bawang putih

5 buah cabe rawit

Sedikit udang rebon

100 ml air

1 sdt gula

½ sdt garam

¼ sdt penyedap 

Baca Juga: Jadwal Imsakiyah Ramadhan 2023 Jakarta dan Sekitarnya Hari Ini, Sabtu, 25 Maret 2023

Cara Membuat: 

1. Petik daun muda 1 ikat bayam dan buang batangnya. Cuci bersih lalu sisihkan. 

2. Pipil 1 buah jagung. Sisihkan. 

3. Iris 3 siung bawang merah, 3 siung bawang putih, 5 buah cabe rawit. Kemudian tumis bawang merah dan bawang putih dulu baru masukkan cabe. Masak sampai wangi dan layu. 

4. Selanjutnya masukkan udang rebon secukupnya. Aduk sebentar, tambahkan jagung manis dan masak sampai layu. Lalu tambahkan 100 ml air, 1 sdt gula, ½ sdt garam, ¼ sdt penyedap. Aduk sebentar, masukkan sayur bayam, masak sampai layu lalu sajikan di atas piring. 

Baca Juga: Resep Indomie Ramen yang Simple dan Enak, Cocok untuk Hidangan saat Sahur

3. Tumis Jamur Kuping

Tumis jamur kuping
Tumis jamur kuping YouTube tri pujis

Bahan-Bahan: 

Jamur kuping secukupnya saja

3 siung bawang merah

2 siung bawang putih

3 buah cabe hijau biasa

3 buah cabe merah biasa

1 batang daun bawang

Baca Juga: Resep Menu Sahur Olahan Mie Instan yang Super Lezat dan Praktis, Bisa Jadi Stok Frozen Food Juga

Cara Membuat: 

1. Suwir jamur kuping, cuci bersih lalu sisihkan. 

2. Iris 3 siung bawang merah dan 2 siung bawang putih. Sisihkan. 

3. Potong 3 buah cabe hijau biasa dan 3 buah cabe merah biasa. Sisihkan.

4. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai wangi lalu masukkan cabe hijau dan cabe merah. Aduk dan masak sampai layu. Kemudian masukkan jamur kuping, aduk dan masak sampai layu. 

Baca Juga: Resep Indomie Ramen untuk Menu Bulan Puasa, Bisa Dinikmati saat Sahur atau Buka Puasa yang Mudah dan Praktis!

5. Selanjutnya tambahkan ½ sdt garam, 1 sdt kecap asin, 1 sdm kecap, ¼ sdt penyedap, daun bawang. Aduk dan masak sebentar saja lalu sajikan di atas piring.***

Editor: Francisca Adita Maya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x