Ide Usaha Takjil Ramadhan 2023: Resep Cemilan Tradisional yang Sering Dicari dan Digemari

- 23 Maret 2023, 12:16 WIB
Ide usaha takjil dari resep cemilan tradisional untuk Ramadhan 2023
Ide usaha takjil dari resep cemilan tradisional untuk Ramadhan 2023 /YouTube Uli’s Kitche

3. Langkah selanjutnya adalah membuat adonan klepon. Gunakan 250 gram tepung ketan putih, lalu tambahkan 1 sendok makan tepung tapioka, dan beri 1/2 sendok teh garam.  Setelah itu, aduk ketiga bahan menggunakan spatula hingga tercampur rata.

Baca Juga: Enak Banget, Nih! Ide Cemilan Pangsit Goreng yang Renyah, Cocok Jadi Ide Jualan atau Teman Nonton Bola

4. Selanjutnya siapkan 200 ml air panas, lalu tambahkan secukupnya pasta pandan, aduk terlebih dahulu hingga tercampur rata.

5. Kemudian, tuang kedalam tepung yang sudah dicampur dengan garam dan tepung tapioka. Masukkan air secara bertahap sambil diaduk hingga tercampur rata.

6. Setelah semua air pandan masuk, kita bisa menguleni nya menggunakan tangan. Uleni hingga adonan kalis dan dapat dibentuk.

7. Kemudian, ambil adonan kurang lebih 1 sendok teh, lalu pipihkan adonan dan di beri isian gula merah yang telah disiapkan secukupnya.

Baca Juga: Catat! Berikut Jadwal Imsak dan Buka Puasa Hari Kedua Ramadhan 1444 H Wilayah Karesidenan Kediri

8. Selanjutnya, rapatkan adonan klepon yang telah diberi gula lalu padatkan dan bulatkan. Setelah itu, langsung dimasukkan ke dalam panci yang sudah berisi air panas dan mendidih dengan api kecil.

9. Lakukan pada semua adonan hingga semua adonan selesai dan direbus. Ketika direbus di dalam panci, jangan lupa untuk mengaduk adonan agar klepon tidak menempel di bagian dasar panci.

10. Masak hingga klepon matang yang ditandai dengan klepon yang mengapung pada permukaan air. Kemudian diamkan selama 3 menit agar klepon nya benar-benar matang.

Halaman:

Editor: Francisca Adita Maya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x