Bikin Cake Cantik dengan Bahan Murah Tanpa Pengawet, Cocok Banget Buat Ide Bisnis Dijamin Laku Keras

- 21 Maret 2023, 06:20 WIB
Cake cantik buat ide bisnis menjelang lebaran
Cake cantik buat ide bisnis menjelang lebaran /instagram.com/cookingwithhel

BERITASUKOHARJO.com – Ada banyak sekali referensi ide menu masakan di internet yang bisa kamu jadikan sebagai ide bisnis, salah satunya seperti resep cake cantik di bawah ini.

 



Artikel kali ini akan membagikan resep cake cantik yang bisa kamu jadikan sebagai ide bisnis menjelang lebaran atau waktu Ramadhan.

Sajian cake cantik ini bakalan berbeda dari yang lain karena yang satu ini sangat murah dan tanpa pengawet, jadi cocok banget buat ide bisnis makanan sehat.

Baca Juga: Ide Usaha Modalnya Cuma 3 Bahan! Isian Toples Lebaran dari Kulit Pangsit Lapis Coklat, Omzet Jutaan Didapat

Selain itu, cake cantik ini juga disukai oleh banyak orang, jadi dijamin bakalan laku keras dan auto banyak orderan.

Kamu harus banget cobain resep cake cantik buat ide bisnis ini, pasti bakalan laris dan untung banyak, deh.

Penasaran dengan resep sajian enak dengan bahan murah ini? Yuk, simak dan ikuti cara pembuatan cake cantik tanpa pengawet di bawah ini.

Dikutip BeritaSukoharjo.com dari Instagram @cookingwithhel, berikut resep cake cantik dengan bahan murah.

Baca Juga: Modal Receh Jadi Ide Jualan Takjil 1000an! Olahan Kulit Pangsit dan Tapioka yang Laku Keras, Kenyal dan Krispi

Bahan-Bahan:

Bahan A:

- Unsalted butter 130 gr

- Dark cooking chocolate 100 gr

- Susu full cream 100 ml

- Sejumput garam

Bahan B:

- Telur 3 butir

- Gula 120 gr

- Pasta vanila ½ sdt

Bahan C:

- Terigu protein sedang 115 gr

- Coklat bubuk 15 gr

- Baking powder ½ sdt

- Baking soda ½ sdt

Bahan Filling:

- Whipped cream cair 200 ml

- Dark cooking chocolate 200 gr, cincang

- Unsalted butter 20 gr

Baca Juga: Kulit Pangsit dan Kacang Jadi Cemilan Manis dan Renyah untuk Isian Toples Lebaran, Simpel dan Cuma 3 Bahan!

Cara Membuat:

1. Langkah pertama, masak atau double boiler bahan A hingga meleleh, lalu dinginkan suhu ruang.

2. Selanjutnya mixer bahan B hingga mengembang pucat (tidak perlu sampai berjejak).

3. Setelah itu, masukkan bahan C sambil diayak dan bahan A, mixer kecepatan rendah asal rata saja.

Baca Juga: Antara Pro dan Kontra, Begini Penjelasan Aktivis Lingkungan vs Pendukung Proyek Willow Alaska

4. Cek aduk dengan spatula pastikan campuran adonan sudah homogen.

5. Tuangkan ke loyang yg sudah dialasi kertas roti.

6. Panggang suhu 170°C 35-40 menit atau hingga matang, oven sudah dipanaskan sebelumnya.

Baca Juga: Lezat, Mudah, dan No Ribet, Resep Kembang Tahu, Cocok untuk Ide Jualan Takjil Ramadhan

7. Bagi cake jadi 2 bagian dan beri filling coklat, hias sesuai selera.

8. Filling coklat dengan cara panaskan whipped cream cair hingga shimmering (setelah mendidih langsung matikan api), masukkan dcc dan butter, aduk hingga coklat lumer, setelah tidak panas masukkan kulkas sekitar 3 jam, supaya lebih ngeset.

Kini cake cantik siap untuk disantap.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Makanan Khas Sukoharjo yang Enak dan Terkenal, No 2 Favorit Presiden Jokowi dan Keluarga

Selamat mencoba!***

Editor: Umi Riadatul Munasaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x