Masak Tahu Kuah Santan Begini Bikin Lahap Makan, Ekonomis Buat Senyum Manis

- 20 Februari 2023, 18:01 WIB
Sulap tahu jadi lauk makan lezat dengan resep ekonomis ini!
Sulap tahu jadi lauk makan lezat dengan resep ekonomis ini! /YouTube tri pujis

BERITASUKOHARJO.com – Lagi mau irit pengeluaran dengan makan yang ekonomis? Wah, kebetulan sekali ada resep tahu kuah santan.

 

Masakan enak bernama tahu kuah santan akan cocok untuk lauk makan. Sekali coba nanti bakal lahap makan, mungkin malah tambah terus.

Menu ekonomis berbahan tahu tidak menguras kantong. Anda bisa tersenyum manis karena uang terselamatkan dan hanya berkurang sedikit.

Baca Juga: Yuk Bikin Menu Diet Hari Ini, Cuma 197 Kalori, Enak dan Simpel

Penasaran bagaimana resepnya? Berikut BeritaSukoharjo.com rangkum cara memasak tahu kuah santan yang ekonomis dari YouTube tri pujis.

Bahan-Bahan:

5 buah tahu putih

1 buah labu siam

5 siung bawang merah

4 siung bawang putih

5 buah cabai rawit

Baca Juga: Wajib Coba! Menu Baru Belut Goreng Crispy, Cocok Dimakan Pakai Sambal Cabe Merah

7 buah cabai merah keriting

1 sdm rebon

minyak secukupnya

200 ml air

500 ml santan

1,5 sdt gula

½ sdt garam

½ sdt kaldu bubuk

¼ sdt lada bubuk

Baca Juga: Bosan Digoreng Terus? Yuk Olah Tahu Jadi Lauk Makan yang Paling Enak dan Praktis, Dijamin Auto Nambah Nasi

Langkah Pembuatan:

1. Awalnya, tentu siapkan bahan-bahan dahulu. Potong segitiga 5 buah tahu putih. Lalu, goreng di minyak yang sudah panas.

2. Masak tahu hingga berubah jadi kecoklatan atau berkulit. Jangan lupa sesekali dibalik. Angkat dan tiriskan.

3. Selanjutnya, kupas 1 buah labu siam. Belah menjadi 2 bagian dan cuci bersih. Potong korek api. Lakukan sampai selesai.

Baca Juga: Ide Jualan 1000an Bikin Cuan Banyak, Inilah Resep Tahu Walik dengan Isian Ayam, Laris Dijual di Kantin Sekolah

4. Buatlah bumbu halus memakai 5 siung bawang merah, 4 siung bawang putih, 5 buah cabai rawit, 7 buah cabai merah keriting, dan 1 sdm udang rebon. Beri minyak kalau pakai blender.

5. Panaskan sedikit minyak goreng. Tuang bumbu halus dan tumis sampai matang. Nanti akan berubah warna.

6. Tuang 200 ml air putih dan aduk rata. Saat mendidih, masukkan labu siam. Aduk agar tercampur dengan baik.

Baca Juga: Resep Ayam Kuluyuk, Chinese Food Segar nan Oriental

7. Beri 500 ml air. Lanjut masak sambil sesekali diaduk. Bumbui memakai 1 ½ sdt gula pasir, ½ sdt garam, ½ sdt kaldu bubuk, dan ¼ sdt lada bubuk. Aduk aduk.

8. Lalu, kalau sudah mendidih kembali tambah tahu goreng. Aduk rata. Masak sampai kuah berkurang dan matang.

9. Lakukan tes rasa, sudah sesuai atau belum. Kalau sudah, angkat masakan dan siap disajikan. Selamat menikmati. Makan selagi hangat.

Baca Juga: Dijamin Langsung Laris dan Dapat Untung Besar, Ide Jualan Salad Buah 4 Rasa Wajib Dicoba, Yuk Simak Resepnya

Resep olahan tahu satu ini paling cocok buat makan sehari-hari. Siapapun akan menyukainya karena enak.

Pantau terus BeritaSukoharjo.com untuk mendapatkan informasi kekinian terkait resep makanan sehari-hari sampai ide jualan yang menguntungkan. Sampai jumpa di artikel lain!***

Editor: Nurul Ripna Astuti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x