Gak Nyangka, 1 Bungkus Mie Instan Bisa Jadi 20 Tusuk Cemilan dengan Untung Rp40 Ribu! Ide Jualan Sempol Laris!

- 13 Februari 2023, 14:13 WIB
Resep sempol mie instan untuk cemilan ide jualan laris
Resep sempol mie instan untuk cemilan ide jualan laris /YouTube Rhe's Kitchen

BERITASUKOHARJO.com - Siapa sangka, satu bungkus mie instan bisa dijadikan cemilan ide jualan yang laris manis. Kamu bisa dapatkan Rp40.000 dari satu bungkus mie instan saja!

Sebuah resep cemilan bernama sempol mie instan akan dibagikan dalam artikel ini. Jenis ide jualan kesukaan anak-anak yang bakal laris manis terjual dalam waktu singkat.

Baca artikel resep ini dari awal sampai akhir agar berhasil mendapatkan sempol mie instan yang sedap dan gurih. Tambah mantap ketika dicocol ke saus sambal, ada rasa pedas-pedasnya.

Berikut adalah resep lengkap cemilan sempol mie instan untuk ide jualan yang laris manis. Siapa saja bisa membuatnya cuma dengan sedikit modal bisa dapat 20 tusuk sempol.

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Kampung Tanpa Kecap, Cocok Dibawa Bekal untuk Suami Kerja

BeritaSukoharjo.com sudah menyadur semua bahan-bahan dan cara pembuatan sempol mie instan dari kanal YouTube Rhe's Kitchen. Simak selengkapnya!

Bahan-bahan:

1 bungkus mie instan
8-9 sdm tepung terigu
4 sdm tepung sagu / tepung tapioka
1 butir telur untuk adonan
1 batang daun bawang
1/2 sdt garam
1/2 sdt kaldu ayam bubuk
1 sdt lada bubuk
1 bungkus bumbu mie instan yang asin
50 ml air
Tusukan sempol secukupnya
1 butir telur untuk menggoreng

Halaman:

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x