Bikin Cemilan Gurih, Renyah dengan Modal Tahu Super Ekonomis, Cocok Jadi Teman Ngemil di Rumah

- 28 Januari 2023, 07:32 WIB
Resep cemilan gurih super renyah
Resep cemilan gurih super renyah /YouTube Bagja Vlog

7. Kemudian, tambahkan cornet beef atau bisa juga diganti dengan sosis, ya sesuai selera saja. Tambahkan telur. Aduk-aduk adonan perkedel tahu tersebut sampai tercampur rata.

8. Setelah itu, masukkan tepung terigu dan aduk kembali sampai adonan perkedel tahu ini bisa dibentuk.

9. Setelah itu, ambil secukupnya adonan perkedel tahu dan bentuk menjadi bulatan pipih layaknya perkedel pada umumnya.

Selain bentuk seperti itu, bisa juga dibentuk lain sesuai selera saja.

10. Setelah adonan perkedel dibentuk, langsung gulingkan di dalam tepung panir agar nanti hasilnya krispi.

Pastikan seluruh permukaan perkedel tahu ini terbalut tepung panir, ya.

Baca Juga: Pemula Bisa Praktikkan Resep Capcay Ini, Lauk Praktis Tapi Bisa Lezat dan Bergizi, Keluarga Dijamin Ketagihan

11. Panaskan penggorengan, lalu masukkan perkedel tahu krispi tersebut dan goreng sampai berubah warna kuning keemasan dan matang, ya.

Gunakan api sedang saja agar perkedel tahu tersebut tidak cepat gosong dan warnanya tetap cantik.

Bila perkedel tahu sudah matang, angkat dan sajikan dengan cabe rawit bila suka pedas. Selamat mencoba di rumah, ya.***

Halaman:

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube Bagja Vlog


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x