Resep Simple Bolu Peca Khas Bugis, Super Lembut dan Wangi, Cocok Jadi Ide Jualan atau Sajian Acara Spesial

- 29 November 2022, 06:05 WIB
Resep bolu peca khas Bugis super lembut
Resep bolu peca khas Bugis super lembut /YouTube Ani kitchen

- 50 gr tepung beras
- 20 gr tepung terigu
- 2 sdm gula pasir
- 3 butir telur
- 1/2 sdt soda kue
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt vanili
- 1/2 sdm sp

Baca Juga: Resep Bubur Ayam Kuah Kuning Lengkap Pakai Rice Cooker, Lezat Banget Cocok Dicoba Anak Kost!

Bahan kuah gula merah:

- 300 gr gula merah
- 2 sdm gula pasir
- 400 ml air
- Daun pandan

Cara membuat:

1. Siapkan bahan-bahannya. Kemudian, siapkan juga wadah. Lalu, masukkan telur dan gula pasir ke dalam wadah tersebut.

2. Kemudian, tambahkan sp, soda kue dan juga vanili bubuk. Kemudian, mixer semua bahan tersebut hingga mengembang putih kental.

3. Setelah adonannya mengembang putih dan kental, masukkan garam, tepung beras dan juga tepung terigu. Mixer kembali hingga adonan tercampur rata.

Lalu, aduk kembali menggunakan spatula untuk memastikan tidak ada adonan yang menggumpal.

4. Setelah adonan bolu tercampur rata, tuang ke dalam loyang cetakan kue talam yang sudah diolesi dengan minyak agar tidak lengket.

Halaman:

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube Ani kitchen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah