Mudah dan Murah, 500 Gram Tepung Jadi 108 Tusuk Cemilan Ide Jualan Kekinian, Modal 20 Ribu Untungnya Ratusan!

- 28 November 2022, 18:04 WIB
Resep cemilan ide jualan olahan tepung, modal sedikit untung gede!
Resep cemilan ide jualan olahan tepung, modal sedikit untung gede! /YouTube ghazfood.

Cara Membuat:

1. Siapkan dan panaskan teflon. Setelah teflonnya panas, masukkan 3 sendok makan ebi atau udang rebon yang sudah dicuci bersih.

2. Kemudian, sangrai dengan api kecil hingga kering. Jika sudah kering, angkat dan sisihkan dulu.

3. Selanjutnya, siapkan ulekan. Kemudian, masukkan 2 siung bawang putih. Lalu, ulek hingga bawangnya halus. Jika sudah, sisihkan dulu.

4. Setelah itu, siapkan wadah yang bersih. Kemudian, masukkan 500 gram tepung terigu dan ebi yang sudah disangrai sebelumnya.

Baca Juga: Resep Kue Sus Kering Isi Coklat, Enak Crispy dan Bikin Ketagihan, Pas Jadi Cemilan Nonton Piala Dunia

5. Lalu tambahkan 1 sachet lada bubuk, 1 sachet kaldu bubuk, 1 sendok makan garam, dan bawang putih yang sudah dihaluskan. Aduk hingga tercampur rata.

6. Jika sudah tercampur rata, tuangkan 1 liter air mendidih. Tuang airnya secara bertahap, ya, sambil diaduk hingga tercampur rata.

7. Jika sudah tercampur rata, tunggu dan diamkan hingga dingin.

8. Jika sudah dingin, masukkan 2 butir telur ayam. Aduk kembali hingga rata.

Halaman:

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: YouTube ghazfood


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x