Bruler Bomb: Cemilan Sehat, Enak, dan Krispi di Luar tapi Lumer di Dalam, Bisa Jadi Ide Jualan Frozen Food

- 24 November 2022, 15:50 WIB
Resep Brulee Bomb
Resep Brulee Bomb /YouTube CR COOK.

1. Langkah pertama, siapkan 100 gram smoke beef, lalu potong tipis memanjang kemudian potong kotak-kotak kecil. Setelah itu sisihkan.

2. Siapkan wajan dan masukkan 50 gram margarine, lalu lelehkan margarine.

3. Setelah itu masukkan ½ buah bawang bombay dan 1 siung bawang putih yang sudah dicincang halus.

4. Tumis bawangnya hingga harum dan layu. Jika sudah harus dan layu, masukkan potongan smoke beef dan tumis kembali hingga matang.

Baca Juga: Bocil Antri Gara-Gara Ide Jualan Roti Tawar Isi Marshmallow Lumer, Resep Anti Ribet tapi Kekinian dan Nikmat

5. Setelah itu masukkan 4 sdm tepung terigu. Aduk-aduk cepat hingga tepung terigunya menggumpal.

6. Selanjutnya, masukkan 250 ml susu cair, 50 gram keju cepat leleh, ½ sdt garam, dan ¼ sdt kaldu bubuk.

7. Masukkan juga ¼ sdt merica bubuk, 1 sdt gula pasir, dan sedikit pala bubuk. Aduk-aduk hingga tercampur rata dan masak menggunakan api kecil hingga adonan mengental dan bisa dibentuk.

8. Jika sudah matang dan mengental, matikan api kompor dan tunggu hingga adonan dingin.

9. Setelah adonan dingin dan teksturnya jadi lebih padat, ambil sedikit adonan kurang lebih 20 gram, lalu bulatkan.

Halaman:

Editor: Klara Delviyana

Sumber: YouTube CR COOK


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x