Ayam Goreng Tepung dan Saus Pedas Manis Paduan Paling Maknyus dan Enak Buat Boros Nasi, Intip Resepnya

- 9 November 2022, 07:51 WIB
resep tumis ayam tepung, menu simpel dengan rasa khas resto, dijamin lebih nikmat dan bikin boros nasi
resep tumis ayam tepung, menu simpel dengan rasa khas resto, dijamin lebih nikmat dan bikin boros nasi /YouTube tri pujis

1. Langkah pertama siapkan daging ayam tanpa tulang atau fillet sebanyak 400 gram. Gunakan bagian dada juga akan lebih baik. Potong menjadi ukuran kecil, bisa disesuaikan bite size.

2. Selanjutnya, campur potongan daging ayam dengan 4 sdm tepung serbaguna. Aduk hingga tercampur dan semua bagian terkena tepung.

3. Tempatkan wajan atau teflon di atas kompor. Tuang minyak untuk menggoreng ayam. Tunggu sampai ayam panas, baru masukkan ke minyak.

Baca Juga: Cara Mudah Masak Oseng Daun Pepaya Tetap Hijau Segar dan Tidak Pahit, Simak Resep Rahasianya

4. Goreng ayam memakai api sedang. Jangan lupa balik ayam supaya matang merata. Kalau sudah berubah menjadi kecoklatan maka sudah matang. Angkat dan tiriskan.

5. Setelah goreng ayam, siapkan bahan saus. Iris tipis 3 siung bawang merah dan 2 siung bawang putih. Potong ½ buah bawang bombay. Iris serong masing-masing 5 buah cabai merah keriting dan cabai hijau besar.

6. Tempatkan wajan kembali. Kali ini gunakan sedikit minyak. Saat minyak sudah panas, masukkan bawang merah, bawang putih, dan bawang bombay. Tumis hingga harum.

Baca Juga: Begini Cara Mudah Buat Cemilan Cantik dari Singkong, Super Lembut dan Ekonomis, Cocok Jadi Isi Snack Box

7. Selanjutnya, tambah potongan cabai merah keriting dan cabai hijau keriting. Tumis juga kedua bahan tersebut hingga layu.

8. Beri bumbu tambahan untuk memberi rasa. Tambah 75 ml air, 1 sdt gula, ¼ sdt garam, ¼ sdt kaldu bubuk, ¼ sdt lada bubuk, 1 sdm saus tiram, dan 2 sdm kecap manis. Aduk sampai rata.

Halaman:

Editor: Nurul Ripna Astuti

Sumber: YouTube tri pujis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah