Cara Mudah Bikin Nugget Ayam dengan Modal Ekonomis, Cocok Jadi Ide Jualan Frozen Food

- 7 November 2022, 05:15 WIB
Resep cemilan nugget ayam super enak
Resep cemilan nugget ayam super enak /YouTube Uli's Kitchen

160 gr tepung terigu
250 ml air
Tepung roti

Cara membuat:

1. Siapkan semua bahan yang akan digunakan. Kemudian, siapkan blender. Lalu, masukkan daging ayam yang sudah dipotong-potong kecil ke dalam blender tersebut.

Baca Juga: Ingin Tidur Nyaman? Berikut 5 Jenis Makanan yang Harus Dihindari Agar Tidur Nyenyak

Blender daging ayam hingga halus. Jika sudah halus, tuang ke dalam wadah.

2. Selanjutnya, masukkan wortel yang telah diparut halus ke dalam wadah yang sudah berisi daging ayam halus.

3. Tambahkan juga daun bawang yang sudah diiris tipis-tipis sebelumnya. Bisa juga menggunakan daun seledri jika tidak ada daun bawang.

Fungsinya masih tetap sama, yaitu memberi aroma wangi pada nugget ayam nantinya.

4. Selanjutnya adalah masukkan juga garam, kaldu bubuk dan bawang putih bubuk. Kamu bisa menggunakan bawang putih segar, ya. Aduk-aduk sebentar hingga tercampur merata.

5. Setelah tercampur rata, masukkan merica bubuk, gula pasir dan juga telur. Untuk telurnya ini boleh disesuaikan dengan selera, ya karena biasanya ada orang yang tidak bisa mengonsumsi telur.

Halaman:

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube Uli's Kitchen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x