Inilah Resep dan Tips Bikin Pastel yang Tetap Renyah Meskipun Sudah Dingin, Anti Gagal dan Tidak Berminyak

- 27 Oktober 2022, 14:28 WIB
Resep dan tips pastel renyah walau sudah dingin, pasti anti gagal dan tidak berminyak
Resep dan tips pastel renyah walau sudah dingin, pasti anti gagal dan tidak berminyak /YouTube Bersama Stfyani

BERITASUKOHARJO.com - Saat membeli atau membuat pastel, pernahkah Anda menemukan pastel yang sudah lunak dan tidak renyah lagi karena dingin?

Tentu saja hal ini akan membuat pastel menjadi kurang nikmat saat disantap. Ketahui resep dan tips supaya pastel bisa tetap renyah walau sudah dingin.

Memang seharusnya pastel harus tetap keras dan renyah meski sudah dalam kondisi dingin. Lalu bagaimana cara atau tips membuat pastel agar tetap enak dan renyah meskipun sudah dingin?

Berikut ini BeritaSukoharjo.com akan berbagi resep dan tips yang kami kutip dari kanal YouTube Bersama Stfyani.

Baca Juga: Siap-Siap Bikin Ketagihan! Inilah Resep Tumis Makaroni Sosis yang Enak Banget, Cocok untuk Menu Makan Siang

Simak dan ikuti artikel ini hingga tuntas, agar bisa mendapatkan hasil yang sesuai ekspektasi.

BAHAN-BAHAN:

PASTEL (Untuk 22 pcs)

Bahan Kulit:

150 gr tepung terigu protein rendah

150 gr tepung terigu protein sedang

60 gr margarin butter

3 sdm minyak goreng

76-80 ml air es atau air dingin

1/2 sdt kaldu bubuk

1/4 sdt garam

1 butir telur ukuran sedang

Baca Juga: Roti Tawar dan Telur Jadi Cemilan Mewah untuk Ide Jualan Isi Snack Box, Bisa Juga untuk Sarapan, Enaknya!

Isian:

300 gr kentang

2 buah wortel

1 batang daun bawang, bagian putihnya saja

4 siung bawang putih dicincang

1/2 sdm kaldu bubuk

1 sdm saus tiram

1/3 sdm garam atau secukupnya

1/2 sdm gula pasir

1 gelas air

1 sdm terigu dan 3 sdm air untuk mengentalkan

Goreng dengan api super kecil agar permukaan mulus, matang dan dalam dan warnanya bagus

Baca Juga: Sulap Tepung Terigu dan Santan Jadi Cemilan Gurih dan Empuk, Resep Takaran Sendok, Cocok untuk Isian Snack Box

CARA MEMBUAT:

1. Siapkan dalam wadah 150 gr tepung terigu protein rendah, campur bersama 150 gr tepung terigu protein sedang, tujuan dicampurkannya bahan ini agar jika pastel sudah dingin, akan tetap keras dan renyah.

2. Selanjutnya masukkan juga 60 gr margarin, 1 butir telur, 1/4 sdt garam, dan 1/2 sdt kaldu bubuk, tambahkan juga minyak goreng sebanyak 3 sdm, lalu aduk-aduk semua bahan hingga rata.

3. Setelah diaduk dan berbulir-bulir masukkan air sekitar 80 ml, lalu uleni dengan tangan sampai kalis.

4. Jika adonan menjadi sedikit mengeras, jangan ditambah air, cukup basahi tangan dengan minyak goreng, uleni lagi hingga adonan lemas,lunak, dan kalis.

Baca Juga: Pencinta Dingin-Dingin Merapat! Yuk Bikin Es Ketan Hitam dengan Kuah Creamy yang Sehat dan Menyegarkan

5. Kemudian tutup bagian atas wadah menggunakan kain, lalu diamkan adonan selama kurang lebih 30 menit.

6. Sambil menunggu 30 menit, Anda bisa membuat isinya.

7. Siapkan 300 gr kentang dan 2 buah wortel yang sudah dikupas dan dipotong-potong kecil, boleh direbus dulu atau biarkan mentah, 4 siung bawang putih, 1 batang daun bawang ambil putihnya, merica bubuk, saus tiram, kaldu bubuk, dan garam.

8. Kemudian geprek dan cincang bawang putih dan daun bawang, panaskan teflon dan 2 sdm minyak goreng, lalu tumis bawang putih dan daun bawang tersebut hingga wangi.

Baca Juga: Cuma Digulung Bisa Untung, Inilah Resep Lumpia Basah Isi Sayur, Cemilan Bergizi untuk Kesehatan Mata

9. Jika sudah harum masukkan potongan wortel dan kentang, 1/2 sdm lada bubuk, 1/3 sdm kaldu bubuk, 1/3 sdm garam, 1 sdm saus tiram, 1 gelas air, masak hingga matang dan rasanya pas.

10. Kemudian tambahkan 1/2 sdm gula pasir, lalu masak kembali hingga matang.

11. Kemudian, untuk mengentalkan masukkan 1 sdm tepung terigu dan 3 sdm air yang telah dicampur sebelumnya, lalu tuangkan pada adonan wortel kentang tersebut, aduk-aduk sampai mengental, lalu tes rasa, jika sudah cukup mengental lalu angkat.

12. Jika isian sudah siap, kemudian timbang adonan tepung menjadi bagian-bagian kecil sesuai selera, lalu pipihkan menggunakan rolling pin, lalu diisi dengan satu sendok isian yang telah kita buat sebelumnya.

Lalu tutup isian dan bentuk kulit luar membentuk pastel dengan menggunakan tangan, cubit dan bentuk ujung-ujungnya.

Baca Juga: Resep Kue Sagu Keju untuk Isian Toples Kosong di Rumah, Rasanya Enak, Renyah, dan Lumer, Cemilan Teman Ngeteh

13. Ulangi hal yang sama, sampai adonan bener-bener habis.

14. Selanjutnya goreng menggunakan minyak dengan api yang super kecil agar kulit pastel tidak melutup-letup, juga agar dalam dan luar pastel benar-benar matang, dan permukaannya halus.

15. Saat memasukkan pastel, minyak harus dalam kondisi yang belum begitu panas. Lalu goreng hingga matang, jangan lupa untuk membaliknya, agar warna pastel tidak belang.

16. Tetap gunakan api kecil sampai pastel matang dan warnanya keemasan, dengan begitu pastel juga jadinya tidak akan banyak menyerap minyak, dan memiliki warna yang bagus.

17. Jika telah sempurna matang, angkat dan tiriskan.

18. Pastel renyah siap disajikan dengan ditambahkan cabe rawit sebagai pelengkap.

Selamat mencoba!***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube Bersama Stfyani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah