Bosan Telur Digoreng Biasa? Masak dengan Sambal Matah yang Enak, Pedas, dan Segar, Cocok Jadi Menu Harian

- 26 Oktober 2022, 12:23 WIB
Resep masak telur goreng anti bosan dengan sambal matah yang enak, pedas, dan segar untuk menu harian
Resep masak telur goreng anti bosan dengan sambal matah yang enak, pedas, dan segar untuk menu harian /YouTube Ummu Aksa

4. Goreng telur sampai matang, setelah itu angkat dan tiriskan. Tambah minyak dalam wajan. Celupkan telur goreng ke dalam adonan tepung secara rata ke seluruh sisi.

5. Goreng kembali telur tapi yang sudah dibaluri dengan adonan tepung ke dalam minyak panas. Bolak-balik agar matangnya merata.

Baca Juga: Tambah Santan Auto Naik Level, Resep Semur Tahu Telur Kuah Super Kental dan Gurih, Pasti Bikin Ketagihan!

6. Kalau warnanya sudah kuning keemasan, angkat dan tiriskan telur goreng tepungnya. Sisihkan sebentar.

7. Cuci bersih bahan-bahan sambal matah yaitu 20 siung bawang merah kupas, 10 buah cabe rawit, dan dua siung bawang putih kupas.

8. Iris tipis semua bawang merah, iris cabe rawit kecil-kecil, lalu iris tipis bawang putih. Dua batang serai diiris kecil-kecil, ambil bagian putihnya saja.

9. Enam lembar daun jeruk dibuang bagian tulangnya lalu diiris kecil-kecil. Siapkan juga satu setengah iris jeruk nipis.

10. Siapkan sebuah wadah, lalu masukkan irisan bawang merah, cabe rawit, serai, dan daun jeruk.

Baca Juga: Apapun Lauknya, dengan Resep Sambal Udang Rebon Semua Jadi Nikmat, Bikin Boros Nasi!

11. Tambahkan masing-masing setengah sendok teh garam dan kaldu bubuk. Tidak lupa juga satu setengah sendok teh gula pasir. Aduk rata dan diamkan terlebih dahulu.

Halaman:

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube Ummu Aksa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah