Pengen Makan Enak di Tanggal Tua? Cara Praktis Masak Tempe Bisa Seenak Daging, Pakai Resep Sederhana Ini!

- 24 Oktober 2022, 11:11 WIB
Resep cara praktis dan sederhana masak olahan tempe seenak daging, bisa makan enak di tanggal tua
Resep cara praktis dan sederhana masak olahan tempe seenak daging, bisa makan enak di tanggal tua /YouTube tri pujis

5. Patah-patahkan cabe merah keriting dan masukkan ke dalam cobek. Tak lupa juga cabe rawit juga dimasukkan. Potong-potong tomat dan masukkan ke dalam cobek.

6. Ulek semua bahan yang ada dalam cobek sampai halus. Jika punya chopper atau blender, bisa pakai alat tersebut dengan tidak lupa tambahkan sedikit minyak atau air.

7. Panaskan wajan dan masukkan bumbu halus ke dalamnya. Tumis bumbu halus sampai matang. Setelah mulai matang, tambahkan 400 ml air dan aduk-aduk.

8. Tambahkan bumbu-bumbu yaitu satu sendok teh gula, setengah sendok teh garam, dan masing-masing seperempat sendok teh penyedap dan lada bubuk.

9. Kemudian, masukkan dua sendok makan kecap manis dan satu sendok makan saus sambal. Aduk-aduk semua bahan bumbu tersebut hingga bisa tercampur secara merata.

Baca Juga: Bikin Pempek Tapi dari Indomie Goreng? Simak Cara Pembuatannya di Sini, Dijamin Akan Buat Terus

10. Masak sampai airnya mendidih, setelah itu masukkan tempe yang sudah disayat-sayat tadi. Aduk-aduk sampai rata.

11. Masak sampai matang dan bumbunya meresap sempurna ke tempe. Selain itu, masak sampai airnya menyusut.

12. Jangan lupa untuk koreksi rasa, jika ada yang kurang bisa tambahkan bumbu yang sesuai. Kalau sudah pas, matikan api.

Tuangkan hasil jadi resep olahan tempe ini ke piring saji. Dimakan dengan nasi hangat sudah sangat nikmat. Walaupun tanggal tua, kamu tetap bisa makan enak.***

Halaman:

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube tri pujis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah