Kopi Sachet Jangan Diseduh! Masak Dengan Resep Cemilan Puding Ini Dijamin Super Segar dan Nikmat

- 24 Oktober 2022, 10:57 WIB
Kopi Sachet Jangan Diseduh! Masak Dengan Resep Cemilan Puding Ini Dijamin Super Segar dan Nikmat
Kopi Sachet Jangan Diseduh! Masak Dengan Resep Cemilan Puding Ini Dijamin Super Segar dan Nikmat /Instagram @cookingwithhel

BERITASUKOHARJO.com – Kamu selalu stok kopi sachet di rumah? Biar nggak bosen diseduh doang, gimana kalau diolah jadi resep cemilan super segar dan nikmat ini?

Jadi, kopi sachet dalam resep ini akan dimasak menjadi puding yang mudah banget cara buatnya, kamu harus coba menyantapnya saat cuaca sedang panas, dijamin tenggorokan langsung adem saking segarnya.

BeritaSukoharjo.com sudah dapatkan resep lengkapnya dari akun Instagram @cookingwithlel, jika tertarik membuat puding dari kopi sachet di rumah dengan resep ini, simak sampai selesai ya!

Pokoknya mulai sekarang kalau bosen kopi sachet cuma diseduh, coba masak dengan resep puding satu ini, dijamin segar dan nikmat banget deh!

Baca Juga: Cemilan dan Lauk Makan Tanggal Tua, Tahu Pedas Gurih Dijamin Enak juga Nagih, Lembut di Dalam Renyah di Luar!

Bahan Meringue:

1. 3 butir putih telur

2. 50 gr gula pasir

Bahan Puding Kopi:

1. 1 sachet agar-agar plain (7 gr)

2. 80 gr gula pasir

3. 2 sdt kopi instan (4 gr)

4. 400 ml susu full cream cair

Bahan Lain:

1. 8 keping biskuit marie

2. Raisin/ kismis secukupnya

Baca Juga: Menu Ayam Goreng Lengkap dengan Sambal Bawang Super Enak Bisa Bikin Boros Nasi, Cocok Untuk Makan Siang

Langkah-langkah:

1. Pertama, kita buat bahan meringue terlebih dahulu, siapkan wadah, masukkan putih telur lalu mixer dengan kecepatan paling tinggi sampai mengembang.

2. Jika sudah mengembang, masukkan gula pasir secara bertahap, mixer terus sampai adonan berubah putih pucat, mengembang, dan berjejak, sisihkan sementara.

3. Lanjut kita buat bahan puding kopi, siapkan panci, masukkan serbuk agar-agar plain, gula pasir, bubuk kopi instan, aduk sampai rata.

4. Lalu tuang susu cair full cream secara bertahap, aduk sampai rata.

5. Masak dengan api sedang cenderung kecil sambil terus diaduk, masak sampai adonan puding mendidih dan matang.

6. Tuang adonan puding ke dalam adonan meringue selagi panas, aduk menggunakan whisk secara cepat (sekitar 1,5-2 menit) asal tercampur saja, sisihkan.

Baca Juga: Bikin Pempek Tapi dari Indomie Goreng? Simak Cara Pembuatannya di Sini, Dijamin Akan Buat Terus

7. Siapkan loyang, masukkan raisin/ kismis secukupnya, lalu tuang adonan puding dan sisakan sedikit saja.

8. Tata biskuit marie di atas adonan puding tadi, lalu tutup dengan sisa adonan puding yang disisihkan tadi, ratakan dengan bantuan spatula.

9. Biarkan selama beberapa jam di dalam kulkas sampai adonan puding set, jika sudah angkat dan keluarkan dari loyang lalu potong sesuai selera.

10. Puding kopi marie kismis siap untuk disajikan dingin-dingin!

Itulah tadi cara untuk mengolah kopi sachet agar menjadi resep cemilan puding super segar dan nikmat, kamu harus coba ya!***

 

Editor: Klara Delviyana

Sumber: Instagram @cookingwithhel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah