Ayam Tanpa Bumbu Halus ala Resto Super Enak, Resep Masakan Simple Bakal Disukai Keluarga  

- 19 Oktober 2022, 11:27 WIB
Resep makanan simple untuk keluarga, masak ayam tanpa bumbu halus ala resto
Resep makanan simple untuk keluarga, masak ayam tanpa bumbu halus ala resto /YouTube tri pujis

 

BERITASUKOHARJO.com – Daging ayam enaknya dimasak apa, ya? Tidak perlu bingung karena ada resep ayam simple tanpa bumbu halus ala resto yang super enak. Yakin, keluarga bakal suka.

Masakan ayam yang simple dan super enak ala resep resto bisa dijadikan ide menu makanan sehari-hari untuk keluarga tercinta. Apalagi resep ini simple banget.

Olahan ayam satu ini tidak perlu menyiapkan bumbu halus, cukup iris saja bumbu sesuai resep. Menu simple dan super enak untuk lauk keluarga.

Berikut BeritaSukoharjo.com rangkum resep ayam tanpa bumbu halus ala resto yang jadi masakan simple untuk keluarga dari YouTube tri pujis.

Baca Juga: Kuahnya Gurih dan Segar Banget! Resep Paling Mudah Masak Sapo Tahu ala Resto untuk Menu Makan Sehari-hari

Bahan-bahan:

1 kg paha ayam

Perasan lemon / jeruk nipis

½ sdt garam

¼ sdt lada bubuk

Bumbu iris:

4 siung bawang putih

5 cabai merah keriting

1 siung bawang Bombay

Baca Juga: Enaknya Resep Tumis Jamur Spesial Ini, Mudah Banget Buatnya, Cocok untuk Menu Makan Nikmat Sehari-Hari

2 sdm margarin

2 sdm kecap asin

2 sdm kecap manis

2 sdm saus sambal

3 sdm saus tomat

Cara membuat:

1. Langkah pertama, siapkan ayam sebanyak 1 kilogram. Direkomendasikan menggunakan bagian paha ayam dan dipisah kulitnya.

2. Kemudian tempatkan di wadah bersih, beri perasan lemon atau jeruk nipis, ½ sdt garam, dan ¼ lada bubuk. Aduk menggunakan tangan hingga bumbu rata. Diamkan selama 15 menit supaya bumbu meresap.

Baca Juga: Resep Bolu 2 Telur Jadi 3 Loyang, Kalau Dijual Langsung Banjir Orderan, Super Empuk dan Lembut

3. Sementara itu, siapkan bumbu yang akan digunakan. Geprek dan cincang kasar 4 siung bawang putih. Potong serong 5 buah cabai merah keriting atau sesuai selera. Potong 1 buah bawang bombay. Sisihkan.

4. Siapkan wajan dan masukkan 2 sdm margarin. Aduk dan masak sampai margarin mencair. Setelah itu, masukkan ayam yang sudah dimarinasi.

5. Saat bagian bawah sudah matang, balik ayam agar matang merata. Masak ayam hingga berwarna kecoklatan.

6. Kemudian, masukkan bawang putih cincang. Aduk sampai rata dan memberikan bau harum. Tuang juga air secukupnya.

7. Selanjutnya tambah 2 sdm kecap asin, 2 sdm kecap manis, 2 sdm saus sambal, dan 3 sdm saus tomat. Aduk hingga tercampur rata. Masak lagi supaya ayam empuk.

Baca Juga: Cara Mudah Buat Bolu Lapis Mandarin, Hasil Cantik dan Mewah tapi Ekonomis, Super Lembut Dijamin Anti Gagal!

8. Ketika ayam sudah empuk, masukkan potongan cabai dan bawang bombay. Aduk rata. Masak hingga matang dan bumbu meresap dengan baik.

9. Lakukan tes rasa, jika ada yang kurang bisa ditambah sendiri. Kalau sudah pas bisa angkat ayam. Pindahkan ke piring saji dan siap dihidangkan.

Itulah resep ayam tanpa bumbu halus ala resto yang cocok banget untuk ide makanan sehari-hari yang simple dan anti ribet.

Simak terus informasi terbaru mengenai berita terkini hingga resep makanan terbaru hanya di BeritaSukoharjo.com.***

 

Editor: Klara Delviyana

Sumber: YouTube tri pujis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah