Modal Tape Singkong dan Keju jadi Cemilan Bolu yang Enak, Lembut, dan Murah untuk Ide Jualan atau Snack Box

- 16 Oktober 2022, 07:30 WIB
resep bolu tape singkong keju yang enak dan lembut, cocok untuk ide jualan atau snack box
resep bolu tape singkong keju yang enak dan lembut, cocok untuk ide jualan atau snack box /YouTube Dapur VJ

1. Siapkan mangkuk, lalu masukkan 120 gram tape singkong, lalu tambahkan 40 gram susu kental manis, lalu hancurkan atau lumatkan dengan garpu sampai halus dan tercampur rata, sisihkan sementara.

2. Siapkan wadah yang lebih besar, lalu masukkan 3 butir telur, 120 gram gula pasir, dan ½ sdt SP, kemudian mixer dengan kecepatan paling tinggi sampai adonan telur menjadi putih, kental, dan berjejak.

3. Setelah itu, matikan sementara mixer, lalu masukkan 120 gram tepung terigu sambil diayak supaya tidak ada tepung yang menggumpal.

4. Aduk-aduk adonan dan mixer dengan kecepatan paling rendah selama beberapa detik, kemudian matikan.

5. Masukkan tape singkong, lalu mixer kembali dengan kecepatan paling rendah sebentar saja, matikan mixer, kemudian aduk-aduk adonan dengan spatula sampai benar-benar tercampur rata.

Baca Juga: Enaknya Ngemil Kue yang Cantik dan Manis ini, Sambil Menyeruput Secangkir Kopi di Sore Hari, Intip Resepnya!

6. Masukkan 120 gram margarin yang sudah dilelehkan, aduk-aduk kembali sampai tercampur rata dan pastikan tidak ada yang mengendap di bawah.

7. Siapkan cetakan kecil, lalu beri kertas roti atau kertas kue, tuang adonan secukupnya ke semua cetakan sampai habis dan selesai.

8. Beri toping di atasnya dengan parutan keju secukupnya, sisihkan terlebih dahulu.

9. Siapkan dan panaskan oven, lalu masukkan cetakan bolu tape singkong keju ke dalam oven, lalu panggang dengan menggunakan api sedang selama 25 menit atau sampai matang.

Halaman:

Editor: Anggita Kusmadewi

Sumber: YouTube Dapur VJ


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah