Komplit! Resep Cemilan Bakso Cuanki Ayam: Ada yang Garing, Kenyal, dan Lembut, Semua Ada dalam 1 Mangkok

- 1 Oktober 2022, 21:27 WIB
Resep cuanki bakso ayam
Resep cuanki bakso ayam /YouTube Devina Hermawan.

BERITASUKOHARJO.com - Kalau Anda pernah ke Bandung atau ke Jawa Barat, pasti pernah tahu atau bahkan mungkin pernah mencicipi jajanan khas Sunda yang bernama cuanki.

Cuanki adalah salah satu jajanan yang berasal dari kota Bandung, yang biasanya terbuat dari daging sapi, ikan, tepung tapioka, dan berbagai bumbu penyedap lainnya.

Biasanya cuanki disajikan dengan kuah kaldu yang nikmat, yang biasanya berisi bakso, siomay goreng, siomay kukus, tahu rebus, dan tahu goreng, dengan taburan daun seledri dan bawang goreng diatasnya.

Baca Juga: Tak Perlu Banyak Minyak Goreng, Buat Sayur Tempe Santan Cabai Ijo Pakai Resep Sederhana dan Lezat Ini

Namun, kalau selama ini bakso yang sering digunakan untuk cuanki adalah bakso daging sapi, maka untuk resep kali ini kita akan menggunakan bakso ayam.

Cuanki bakso ayam ini sangat sedap dan gurih. Anda bisa menikmati hangatnya kuah cuanki di tengah cuaca dingin atau guyuran hujan yang akhir-akhir ini sering turun.

Hidangan cuanki ini juga pasti akan disukai oleh keluarga Anda karena kelezatannya.

Untuk memudahkan Anda membuat jajanan yang satu ini, berikut BeritaSukoharjo.com, telah mengutip dan merangkum resep dan dan cara membuatnya dari kanal YouTube Devina Hermawan.

Baca Juga: Bukan Gulai, Tahu dan Telur Diolah Jadi Sayur Gurih, Praktis, Ekonomis, Enaknya Bikin Nambah Nasi Terus

Simak dan ikuti langkah-langkah pembuatannya sebagaimana berikut.

Bahan-Bahan Bakso Cuanki Ayamu (untuk 10 porsi):

400 gr paha ayam filet

4 siung bawang putih

2 sdm bawang merah goreng

½ sdt merica

1 sdt garam

2 sdt kaldu bubuk / penyedap

½ sdm gula pasir

2,5 sdt baking powder

2 sdm kecap ikan

2 sdm minyak

2 butir telur

125 gr air es

260 gr tepung tapioka

30 gr tepung terigu protein sedang

Baca Juga: Cara Mudah Buat Pisang Goreng Renyah Tahan Lama, Ikuti Resep Ini Dijamin Super Krispi, Cocok untuk Ide Jualan

Bahan-Bahan Kuah:

600 gr tulang rongkong ayam

1 sdm bawang putih goreng

1 sdm bawang merah goreng

3 batang seledri

3 liter air

1 sdm gula pasir

1 sdm garam

2 sdt bubuk kaldu ayam

2 sdt kaldu jamur / penyedap

¼ sdt merica

Bahan-Bahan Pelengkap:

Kulit pangsit

Tahu putih

Bakso sapi

Sambal rawit

Kecap manis

Jeruk nipis

Baca Juga: Tanpa Telur Bisa Empuk, Resep Bolu Kukus Marmer Super Enak Mengembang Sempurna dengan Takaran Sendok

Cara Membuat:

1. Langkah pertama, didihkan air, rebus tulang 7-8 menit kemudian bilas dengan air.

2. Selanjutnya didihkan kembali air, lalu masukkan tulang ayam rebus selama lebih kurang 1-2 jam dengan api sedang menuju kecil.

Jangan lupa, buang busa atau lemak yang ada pada kuah.

3. Kemudian tambahkan garam, kaldu ayam, kaldu jamur, merica, dan gula pasir.

4. Langkah berikutnya adalah haluskan bawang putih goreng dan bawang merah goreng, lalu masukkan ke dalam kuah bersamaan dengan dimasukkannya seledri, kemudian masak beberapa saat

Baca Juga: 10 Rekomendasi Teh Chamomile Terbaik, Minum Sebelum Tidur dan Rasakan Manfaat Dahsyatnya!

5. Selanjutnya untuk adonan, masukkan garam, ayam, kaldu bubuk, gula pasir, bawang putih, dan merica ke dalam food processor. Haluskan hingga teksturnya lengket.

6. Kemudian masukkan telur, minyak, kecap ikan, tepung tapioka, tepung terigu, baking powder, dan air es, lalu aduk hingga rata

7. Berikutnya siapkan kulit pangsit, lalu ambil sedikit adonan, kemudian ratakan dengan menggunakan garpu.

8. Selanjutnya panaskan minyak, lalu goreng demgan api kecil hingga berwarna kecokelatan dan renyah, lalu tiriskan

9. Kemudian untuk siomay goreng, siapkan kulit pangsit, lalu ambil sekitar ½ sdm adonan, kemudian buat bentuk seperti kerucut, goreng hingga kecokelatan, lalu tiriskan.

Baca Juga: Jadi Pelengkap Menu Nasi Gudeg, Inilah Resep Sambal Goreng Krecek Kacang Tolo yang Enak dan Bikin Nagih

10. Selanjutnya untuk adonan tahu, pisahkan 160 gr adonan, kemudian campurkan dengan 1 sdm air, lalu aduk rata.

11. Langkah berikutnya adalah beri lubang pada bagian tengah tahu kemudian isi dengan sedikit adonan, lalu ratakan menggunakan garpu.

12. Kemudian bentuk bulat sisa adonan, selanjutnya rebus bersama dengan tahu hingga matang, lalu tiriskan.

13. Langkah terakhir, panaskan kembali kuah, lalu sisihkan tulang ayam dan seledri, selanjutnya masukkan bakso sapi dan tahu bakso ke dalamnya.

14. Baso cuanki siap dihidangkan.

Selamat mencoba! ***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: YouTube Devina Hermawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah